Efektivitas Pengikatan Logam Kadmium (Cd) Menggunakan Pektin Kulit Semangka (Citrullus vulgaris)

Renyaan, Maria Sumiyatun (2017) Efektivitas Pengikatan Logam Kadmium (Cd) Menggunakan Pektin Kulit Semangka (Citrullus vulgaris). .. pp. 1-13.

[img] Text (Jurnal BL01197)
JURNAL.pdf

Download (599kB)

Abstract

Logam kadmium merupakan salah satu pencemar lingkungan. Kadmium secara normal terdapat pada tanah dan air. Kadmium berasal dari beberapa sumber yaitu alam, pertambangan dan industri. Melalu interaksi dengan rantai makanan kadmium yang mencemari lingkungan perairan akan sampai pada manusia. Untuk menentralisir pencemaran logam berat maka dilakukan pemanfaatan bahan biomaterial. Salah satu biomaterial yang dapat dimanfaatkan sebagai penyerap logam adalah pektin yang diekstrak dari kulit buah semangka (Citrullus vulgaris). Pektin merupakan substansi dalam buah yang berasal dari perubahan propektin. Gugus karboksilat dari pektin dapat mengikat logam sehingga membentuk senyawa kompleks yang tidak larut dalam air. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan berat pektin kulit semangka (Citrullus vulgaris) dan lama waktu kontak terhadap penurunan kadar logam kadmium (Cd). Kulit semangka diekstrak menggunakan suhu 80o C selama 40 menit untuk mendapat ekstrak pektin terbaik dengan kadar metoksil rendah. Penyerapan tertinggi mencapai 93,07% dengan berat pektin 1,5 gram dan lama waktu penyerapan 1 jam.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pektin, Semangka, Kadmium
Subjects: Teknobiologi > Tekno Lingkungan
Divisions: Fakultas Teknobiologi > Biologi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 14 Jun 2017 12:40
Last Modified: 14 Jun 2017 12:40
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/11875

Actions (login required)

View Item View Item