ANALISIS PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN DAN STRUKTUR DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO

Perwira, Hendrik (2017) ANALISIS PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN DAN STRUKTUR DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO. .. pp. 1-15. ISSN .

[img] Text
JURNAL.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris mengenai pengaruh struktur kepemilikan keluarga, struktur kepemilikan pemerintah, struktur kepemilikan investor asing, dan struktur dewan komisaris terhadap dividend payout ratio. Analisis korelasi point biserial dan korelasi spearman rank merupakan alat analisis yang digunakan peneliti untuk menguji variabel struktur kepemilikan keluarga, struktur kepemilikan pemerintah, struktur kepemilikan investor asing, dan struktur dewan komisaris terhadap dividend payout ratio. Penelitian ini menggunakan 87 sampel perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek indonesia (BEI) pada tahun 2013 sampai 2015. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah dividend payout ratio. Variabel independen dalam penelitian ini adalah struktur kepemilikan keluarga, struktur kepemilikan pemerintah, struktur kepemilikan investor asing, dan struktur dewan komisaris. Hasil penelitian menunjukkan struktur kepemilikan keluarga berpengaruh negatif terhadap dividend payout ratio, struktur kepemilikan pemerintah berpengaruh positif terhadap dividend payout ratio, struktur kepemilikan investor asing tidak berpengaruh positif terhadap dividend payout ratio, dan struktur dewan komisaris tidak berpengaruh positif terhadap dividend payout ratio.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: truktur kepemilikan keluarga, struktur kepemilikan pemerintah, struktur kepemilikan investor asing, struktur dewan komisaris, dan dividend payout ratio.
Subjects: Akuntansi > Akuntansi Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 02 Nov 2017 08:50
Last Modified: 02 Nov 2017 08:50
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/12705

Actions (login required)

View Item View Item