Raharjo, Venantius Nugroho Puji (2011) ANALISIS KINERJA KEUANGAN BANK SEBELUM DAN SESUDAH MERGER (Studi Kasus Pada Bank Niaga dan Bank Lippo yang Merger menjadi Bank CIMB Niaga). S1 thesis, UAJY.
|
Text (Halaman Judul)
0EA16093.pdf Download (806kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I)
1EA16093.pdf Download (277kB) | Preview |
|
|
Text (Bab II)
2EA16093.pdf Download (280kB) | Preview |
|
Text (Bab III)
3EA16093.pdf Restricted to Registered users only Download (504kB) |
||
Text (Bab IV)
4EA16093.pdf Restricted to Registered users only Download (252kB) |
||
|
Text (Bab V)
5EA16093.pdf Download (258kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja keuangan Bank Niaga dan Bank Lippo (sebelum merger) dibandingkan dengan Bank CIMB Niaga (sesudah merger). Data yang digunakan adalah data sekunder yang diunduh dari BEI. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis rasio. Analisis rasio digunakan untuk menganalisis kinerja keuangan pada faktor CAMEL. Berdasarkan analisis rasio yang dilakukan, ditinjau dari faktor modal yang diukur menggunakan rasio CAR kinerja keuangan Bank CIMB Niaga mengalami penurunan dibandingkan dengan Bank Lippo dan Bank Niaga . Ditinjau dari kualitas aktiva yang diukur menggunakan rasio NPL, kinerja keuangan Bank CIMB Niaga meningkat dibandingkan Niaga namun menurun jika dibandingkan dengan Bank Lippo. Ditinjau dari faktor manajemen yang diukur menggunakan NPM, kinerja Keuangan Bank CIMB Niaga meningkat dibandingkan dengan Bank Niaga namun menurun jika dibandingkan dengan Bank Lippo. Faktor profitailitas diukur menggunakan rasio ROA dan BOPO. Jika diukur menggunakan rasio ROA, profitabilitas Bank CIMB Niaga sesudah merger mengalami penurunan dibandingkan dengan Bank Lippo Bank dan Bank Niaga, sedangkan jika diukur menggunakan BOPO profitabilitas Bank CIMB Niaga meningkat dibandingkan Bank Niaga namun menurun jika dibandingkan dengan Bank Lippo. Ditinjau dari faktor likuiditas yang diukur menggunakan rasio LDR, kinerja keuangan Bank CIMB Niaga sesudah merger meningkat dibandingkan dengan Bank Niaga dan Bank Lippo.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bank Lippo, Bank CIMB Niaga, faktor CAMEL, analisis rasio |
Subjects: | Akuntansi > Akuntansi Keuangan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 07 May 2013 11:37 |
Last Modified: | 07 May 2013 11:37 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/1289 |
Actions (login required)
View Item |