TIPOLOGI PESAN PERSUASIF DALAM RUBRIK FENOMENA MAJALAH BAHANA (Analisis Isi Deskriptif Tipologi Pesan Persuasif dalam Rubrik Fenomena di Majalah Rohani Populer BAHANA edisi Oktober 2007-Juni 2016)

KAESARINA, MARTHA (2016) TIPOLOGI PESAN PERSUASIF DALAM RUBRIK FENOMENA MAJALAH BAHANA (Analisis Isi Deskriptif Tipologi Pesan Persuasif dalam Rubrik Fenomena di Majalah Rohani Populer BAHANA edisi Oktober 2007-Juni 2016). S1 thesis, UAJY.

[img] Text (JUR 070.4 Mar 16)
KOM03557.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (14MB)

Abstract

Kontribusi media massa dalam mendidik masyarakat dan memajukan masyarakat dalam pembangunan tidak bisa diragukan. Dapat dikatakan kontribusi media massa mencakup semua aspek kehidupan manusia, termasuk dalam mempersuasi nilai, gagasan, dan sikap tertentu kepada masyarakat. Persuasi dalam media massa menjadi bagian penting dalam bertransaksi informasi dan berkomunikasi dengan cara manusiawi, karena di dalamnya meniadakan unsur paksaan, baik paksaan fisik maupun psikologis. Pesan persuasif merupakan pesan yang disampaikan oleh persuader kepada khalayak sasarannya. Pesan tersebut adalah tujuan dari persuader berkomunikasi secara persuasif. Perlu perancangan dan pengolahan yang tepat agar pesan persuasif tersampaikan dengan efisien. Melalui buku Tipologi Pesan Persuasif karangan Jamiluddin M. Ritongan (2005), perancangan pesan persuasif dilakukan dengan pengolahan pada isi pesan, struktur pesan (meliputi penempatan pesan dna simpulan isi pesan), serta format pesan persuasif (meliputi penyajian sisi pesan, bentuk penyajian pesan, dan jenis penyampaian informasi). Pesan persuasif dapat diterapkan pada media cetak yang berbasis majalah rohani dengan khalayak sasarannya dewasa muda berusia 25-40 tahun. Salah satu contohnya adalah Majalah Rohani Populer BAHANA yang menyajikan pesan persuasifya melalui Rubrik Fenomena. Pesan persuasif yang dikomunikasikan dalam rubrik tersebut merupakan landasan operasional dalam penulisan majalah: Membangkitkan, Mencerahkan, Mengubahkan pemikiran, semangat hidup, dan sikap pembacanya melalui pesan-pesan persuasif yang disampaikan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dengan berbekal konsep dari buku Tipologi Pesan Persuasif dan penerapannya di Majalah BAHANA, diperoleh kesimpulan bahwa redaksi sudah berusaha merancang dan mengolah artikel berdasarkan konsep dalam buku. Penelitian pada 34 artikel Rubrik Fenomea yang menggunakan metode analisis isi deskriptif dan sampel acak sistematis ini didapati hasil: isi pesan persuasif yang disampaikan didominasi tema sosial-budaya, struktur pesan yang digunakan adalah struktur antiklimaks dan simpulan isi pesan tersurat, serta format pesan yang dipakai adalah penggunaan pesan satu sisi, pesan repetisi, dan kombinasi pesan emosionalrasional. Struktur antikilmaks adalah penempatan gagasan utama pada awal artikel, simpulan isi tersurat adalah terdapatnya rangkuman isi pesan persuasif dalam artikel, pesan satu sisi adalah penyajian anjuran posisi dari satu pihak atau satu sisi saja/dari beberapa pihak namun dengan pendapat atau pandangan serupa, pesan repetisi adalah terdapatnya pengulangan pesan pada artikel, dan kombinasi pesan emosional-rasional adalah sajian fakta/bukti relevan dan logis yang disampaikan menggunakan bahasabahasa emosi yang berisi sumber energi, pengaruh, dan bersifat batiniah kepada pembaca.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kontribusi Media Massa, Persuasi, Media Cetak, Pesan Persuasif, Majalah Rohani.
Subjects: Komunikasi > Jurnalisme
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 02 Jan 2018 08:55
Last Modified: 02 Jan 2018 08:55
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13308

Actions (login required)

View Item View Item