RISET PASAR KEMASAN COKELAT BAR BERTEMA QUOTES STICKER DI COKELAT X

SUPIT, YOHANES ANUGERAH ELIEZER (2017) RISET PASAR KEMASAN COKELAT BAR BERTEMA QUOTES STICKER DI COKELAT X. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (YOHANES ANUGERAH ELIEZER SUPIT)
TI06761.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Usaha Kecil Menengah (UKM) Cokelat X merupakan salah satu pelaku industri cokelat olahan yang berada di Yogyakarta. Produk Cokelat X selama ini lebih dikenal sebagai souvenir/oleh-oleh khas Yogyakarta menggunakan bahan cokelat premium sehingga lebih diposisikan untuk kalangan menengah ke atas. Persaingan industri cokelat olahan yang semakin kompetitif membuat UKM Cokelat X berencana untuk melakukan diversifikasi produk mereka dalam meraih pangsa pasar baru yaitu kaum muda. Salah satu usaha yang dilakukan yaitu riset pasar terhadap inovasi kemasan cokelat bar bertema berbagai quotes dalam bentuk stiker. Riset pasar adalah suatu metode yang bertujuan untuk mendapatkan informasi tentang pasar sebagai dasar bagi suatu perusahaan atau bisnis untuk memulai atau menciptakan sesuatu yang baru. Riset pasar ini dilakukan membuktikan hipotesis awal yang ada. Hipotesis awal riset ini yaitu cokelat bar dengan kemasan bertema variasi quotes yang dikombinasikan warna terang akan menarik bagi sebagian besar kaum muda-mudi. Doman (2002) mengemukakan beberapa analisis yang dapat dilakukan dalam riset pasar meliputi analisis tren, analisis similaritas, analisis kontradiksi dan analisis odd grouping. Beberapa hasil analisis riset pasar di rumuskan menjadi suatu action plan terhadap produk Cokelat X. Berdasarkan hasil riset terhadap 115 responden didapatkan data primer yang menunjukan bahwa 81,74% kaum muda tertarik dengan kemasan cokelat bertema quotes. Hal ini menunjukan bahwa kemasan cokelat bertema quotes memiliki potensi besar dalam menarik kaum muda untuk membeli dan mengkonsumsi cokelat bar. Informasi lainnya menyatakan 89,57% kaum muda tertarik dengan quotes kemasan cokelat yang ditampilkan dalam bentuk stiker. Informasi-informasi ini menunjukan bahwa target pasar memberikan tanggapan positif terhadap desain kemasan Cokelat X. Hasil ini secara langsung memperlihatkan bahwa hipotesis awal yang telah ditetapkan benar.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Cokelat X; Kemasan Cokelat; Riset Pasar, Hipotesis Awal; Action Plan.
Subjects: Teknik Industri > Industri
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 22 Jan 2018 10:21
Last Modified: 22 Jan 2018 10:21
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13513

Actions (login required)

View Item View Item