JUNITA, TIRSA (2017) PENGUKURAN KINERJA UKM X DENGAN MENGGUNAKAN METODE BALANCED SCORECARD. S1 thesis, UAJY.
Text (TIRSA JUNITA)
TI07086.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
UKM X adalah UKM yang bergerak dibidang kerajinan yang mengolah limbah kertas koran dan majalah bekas menjadi berbagai macam produk seperti sandal, tas, box, aneka miniatur, frame foto dan frame kaca, serta membuat berbagai macam souvenir untuk pernikahan, acara kantor, dan lain-lain. Permasalahan yang terjadi berupa adanya indikasi bahwa UKM ini tidak bertumbuh, sehingga perlu dilakukan pengukuran kinerja untuk menjadi bahan evaluasi kinerja UKM. Melalui penelitian ini kinerja akan diukur dengan menggunakan metode Balanced Scorecard. Dengan mengukur kinerja UKM diharapkan dapat membantu dalam mencapai tujuannya secara efektif dan efisien. Hasil pengukuran menunjukkan bahwa tolak ukur perspektif keuangan tidak semuanya tercapai, karena bayaknya hutang piutang yang belum dibayar, serta persediaan produk yang banyak. Hasil kinerja perspektif pelanggan rata-rata menunjukkan hasil kinerja yang baik, hal ini dapat dilihat dari pertumbuhan jumlah pelanggan yang tiap tahun terus meningkat. Pada perspektif proses bisnis internal diperoleh gambaran bahwa UKM X dalam memproduksi baranganya secara efesiensi dan efektif. Pada perspektif pembelajaran dan pertumbuhan dapat dilakukan dengan baik karena karyawan sudah dibekali dengan keterampilan yang dibutuhkan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengukuran Kinerja, Balanced Scorecard, UKM Kerajinan |
Subjects: | Teknik Industri > Sistem Kerja |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 22 Jan 2018 11:28 |
Last Modified: | 22 Jan 2018 11:28 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13517 |
Actions (login required)
View Item |