Permata, Hilaria Dian (2017) PENGARUH SELF-EXPRESSIVE BRANDS TERHADAP BRAND LOVE DAN BRAND ADVOCACY (Studi pada Starbucks Yogyakarta). S1 thesis, UAJY.
Text (Hilaria Dian Permata)
EM19612.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
Menciptakan konsumen yang loyal dapat memberikan keuntungan bagi perusahaan. Hal ini karena konsumen yang loyal akan bersedia memberikan rekomendasi (word of mouth) kepada orang lain dan meneima (acceptance) produk atau jasa layanan perusahaan. Untuk dapat meningkatkan loyalitas konsumen, pemasar dapat melakukannya dengan memperkuat merek. Kemampuan perusahaan dalam memperkuat merek akan menciptakan kecintaan konsumen pada sebuah merek, kemampuan merek untuk mengekspresikan diri konsumen secara pribadi maupun sosial. Penelitian ini dilakukan pada 150 orang konsumen kedai kopi Starbucks di Yogyakarta. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian memberikan informasi bahwa: 1) Inner self dan social self memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap brand love. 2) Inner self, social self dan brand love memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap word of mouth. 3) Inner self, social self dan brand love memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap brand advocacy acceptance.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Inner self, social self brand love, word of mouth, brand advocacy acceptance |
Subjects: | Manajemen > Pemasaran |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 26 Apr 2018 10:28 |
Last Modified: | 26 Apr 2018 10:28 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/14535 |
Actions (login required)
View Item |