EVALUASI PROSEDUR PENCATATAN TRANSAKSI DAN PENGELOLAAN KEUANGAN PAROKI SANTO ALFONSUS NANDAN

Umasari, Theodora Ardina Ayu (2017) EVALUASI PROSEDUR PENCATATAN TRANSAKSI DAN PENGELOLAAN KEUANGAN PAROKI SANTO ALFONSUS NANDAN. S1 thesis, UAJY.

Full text not available from this repository.

Abstract

Akuntansi merupakan alat yang diperlukan setiap organisasi untuk menyediakan informasi keuangan. Informasi keuangan dapat berbentuk laporan keuangan yang digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan bagi setiap organisasi, baik itu organisasi yang berorientasi laba maupun organisasi nirlaba. Gereja atau yang lebih dikenal dengan Paroki merupakan salah satu bentuk organisasi nirlaba yang membuat laporan keuangan dan mempunyai kegiatan dalam hal pengelolaan keuangan. Pengelolaan keuangan Paroki harus dilaksanakan dengan bertanggungjawab dan kredibel yang sesuai dengan pedoman-pedoman yang tertuang dalam Pedoman Pengelolaan Keuangan dan Akuntansi Paroki (PKAP) dan Petunjuk Teknis Keuangan dan Akuntansi Paroki (PTKAP). Paroki Santo Alfonsus Nandan yang bernaung di Keuskupan Agung Semarang selama ini belum menyelesaikan PKAP, sehingga pencatatan keuangannya hanya mengacu pada PTKAP. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian antara prosedur pencatatan transaksi keuangan yang dilakukan oleh Paroki Santo Alfonsus Nandan dengan PTKAP. Fokus pada penelitian ini adalah mengevaluasi prosedur pengelolaan keuangan dan pencatatan transaksi keuangan yang meliputi penerimaan dan pengeluaran kas diantaranya penerimaan kas kolekte, penerimaan persembahan bulanan umat, pengeluaran biaya tim kerja, dan pengeluaran biaya kepanitaan. Penelitian ini dilakukan dengan membandingkan antara praktik pengelolaan keuangan dan pencatatan transaksi keuangan yang dilakukan Paroki dengan pedoman yang ada pada PTKAP yang dapat dilihat dari praktik pelaksanaan, penggunaan dokumen, dan format dokumennya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik pengelolaan keuangan dan pencatatan transaksi keuangan Paroki Santo Alfonsus Nandan telah berupaya mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh PTKAP, akan tetapi belum sepenuhnya sesuai karena masih terdapat beberapa hal yang belum sesuai, diantaranya belum adanya pemisahan fungsi dan belum diselesaikannya PKAP.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Keuangan, Pencatatan Transaksi, Standar Keuskupan Agung Semarang
Subjects: Akuntansi > Akuntansi Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 07 May 2018 07:53
Last Modified: 07 May 2018 07:53
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/14638

Actions (login required)

View Item View Item