IMPLEMENTASI PROGRAM CUSTOMER RELATIONS SEBAGAI MEDIA PEMBENTUK CITRA (Studi Kasus ProgramFamily Sport Day di Playgroup and Kindergarten ANAK PRIMA)

Hapsara, Redemptus Danang (2011) IMPLEMENTASI PROGRAM CUSTOMER RELATIONS SEBAGAI MEDIA PEMBENTUK CITRA (Studi Kasus ProgramFamily Sport Day di Playgroup and Kindergarten ANAK PRIMA). S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0KOM02541.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1KOM02541.pdf

Download (123kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab II)
2KOM02541.pdf

Download (996kB) | Preview
[img] Text (Bab III)
3KOM02541.pdf
Restricted to Registered users only

Download (99kB)
[img]
Preview
Text (Bab IV)
4KOM02541.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Sebuah organisasi tidak lepas dari citra. Organisasi dapat menjadi dikenal dan dianggap berkualitas apabila memiliki citra yang baik di mata masyarakatnya. Dengan adanya citra yang baik pula akan mendatangkan loyalitas kepada pelanggannya. Hal ini dikarenakan citra yang bersifat positif dapat mempengaruhi loyalitas pelanggan di dalam organisasi tersebut. Penelitian skripsi berjudul “Media Pencitraan dalam Membentuk Loyalitas”, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana media pencitraan dalam membentuk loyalitas. Penelitian ini bertujuan memahami media pencitraan dalam membentuk loyalitas. Manfaat dari penelitian ini dari sisi teoritis Memberikan pemahaman bagi para akademisi yang menekuni bidang public relations, tentang pembentukan citra media pencitraan dalam membentuk loyalitas, kemudian manfaat dari sisi praktis agar Memberikan pemahaman bagi pihak Playgroup and Kindergarten ANAK PRIMA tentang program Sport Day Family sebagai media pencitraan dalam membentuk loyalitas Penelitian ini menggunakan teori tentang citra, Hubungan Pelanggan dan loyalitas. Metode dari penelitian ini menggunakan metode studi kasus. Peneliti menentukan lokasi di Playgroup and Kindegarten ANAK PRIMA Yogyakarta dengan subyek penelitiannya adalah program tahunan yang ada di lembaga pendidikan tersebut, yaitu program Sport Day Family. Peneliti melakukan interview kepada empat orang empat orang, yaitu dua orang tua murid, Kepala Sekolah Playgroup dan Direktur Playgroup and Kindegarten ANAK PRIMA. Berdasarkan pada hasil penelitian tersebut ditemukan bahwa pembentukan citra dan loyalitas dengan melalui program Sport Day Family dijalankan dengan cukup berhasil. Citra happy learning and playing yang digambarkan oleh lembaga pendidikan ini dapat terbentuk dengan baik dan berhasil. Citra positif dapat membentuk loyalitas yang kuat terhadap suatu organisasi. Lewat program sebuah organisasi, organisasi mengkomunikasikan citranya melalui empat elemen pembentuk citra, yaitu: 1) personality; 2) reputation; 3) value; dan 4) corporate identity. Pembentukan citra ini dilakukan dengan memanfaatkan program tahunan tersebut sebagai medianya dapat menumbuhkan loyalitas pada publiknya. Dalam kaitannya dengan loyalitas, dalam penelitian ini terlihat hasil yang cukup memuaskan. Pelanggan yang loyal dtunjukkan dalam 1) pembelian secara berulang; 2) pembelian produk dari perusahaan atau organisasi yang sama; 3) anjuran kepada orang lain untuk menggunakan produk yang sama serta 4) kecenderungan mengabaikan produk kompetitor. Penyelenggaraan program ini dapat menjadi hal yang dapat menumbuhkan ketertarikan public terhadap lembaga pendidikan ini. Oleh sebab itu dapat disimpulkan bahwa tujuan penelitian ini untuk mengetahui media pencitraan dalam membentuk loyalitas terbukti dari hasil analisis yang dilakukan oleh peneliti.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Media Pencitraan, Citra, loyalitas, hubungan pelanggan
Subjects: Komunikasi > Public Relations
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 16 May 2013 12:42
Last Modified: 16 May 2013 12:42
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/1468

Actions (login required)

View Item View Item