Leanandra, Lucia Veka (2018) PRAKTIK AKUNTANSI MANAJEMEN PADA PERGURUAN TINGGI DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, UAJY.
Text (Lucia Veka Leanandra)
EA21022.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
Akuntansi manajemen merupakan suatu sistem informasi yang menghasilkan informasi untuk membantu manajer mengambil keputusan-keputusan dalam hal memimpin serta mengendalikan kegiatan-kegiatan perusahaan. Akuntansi manajemen timbul akibat adanya kebutuhan akan informasi akuntansi yang dapat membantu manajemen dalam memimpin suatu perusahaan yang semakin besar dan semakin kompleks. Informasi yang tepat tentu akan memberikan kontribusi yang baik bagi perusahaan untuk mencapai tujuannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktik-praktik akuntansi manajemen yang digunakan perguruan tinggi di Daerah Istimewa Yogyakarta dan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan yang signifikan dalam penerapan praktik akuntansi manajemen antar bentuk perguruan tinggi yang berbeda Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan kuesioner kepada kepala kantor keuangan di perguruan tinggi di Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari 70 kuesioner yang didistribusikan, sebanyak 37 kuesioner dapat diolah dalam penelitian ini. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis statistik deskriptif dengan menggunakan Sofware SPSS. Hasil analisis data menunjukan praktik penentuan biaya, penganggaran dan informasi untuk pengambilan keputusan masih mengarah ke tradisional. Sedangkan praktik penilaian kinerja dan analisis strategik sudah mengarah ke fase yang lebih modern. Selain itu, analisis data berdasarkan bentuk perguruan tinggi menunjukan tidak ada perbedaan pada fungsi manajerial penilaian kinerja dan analisis strategik. Perbedaan praktik antar bentuk perguruan tinggi terdapat pada praktik penentuan biaya, penganggaran dan informasi untuk pengambilan keputusan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | praktik akuntansi manajemen, IFAC, perguruan tinggi |
Subjects: | Akuntansi > Akuntansi Manejemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 28 Jun 2018 09:04 |
Last Modified: | 28 Jun 2018 09:04 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/15013 |
Actions (login required)
View Item |