EVALUASI KEMAMPUAN MANAJER INVESTASI REKSA DANA SAHAM BERDASARKAN MARKET TIMING DAN STOCK SELECTION SKILL

Kharisma, AmandaWidya (2016) EVALUASI KEMAMPUAN MANAJER INVESTASI REKSA DANA SAHAM BERDASARKAN MARKET TIMING DAN STOCK SELECTION SKILL. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (AmandaWidya Kharisma)
EM19937.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengevaluasi apakah manajer investasi reksa dana saham di Indonesia memiliki kemampuan market timing dan stock selection atau tidak. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari data NAB per unit reksa dana yang aktif terdaftar di BEI, suku bunga Bank Indonesia ,dan Indeks Harga Saham Gabungan bulanan periode Januari 2011 s.d Desember 2015. Teknik pemilihan sampel menggunakan purposive sampling menghasilkan sampel perusahan reksa dana saham sebanyak 15 reksadana saham yang terdaftar dan aktif di BAPEPAM-LK selama periode Januari 2011 hingga Desember 2015. Model yang digunakan adalah Model Treynor-Mazuy (1966). Berdasarkan Model Treynor-Mazuy, diregresikan antara Excess Fund Return sebagai variabel dependen, Excess Market Return dan Quadratic Excess Market Return sebagai variabel independen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 15 reksa dana saham yang diteliti, tidak ada manajer investasi yang memiliki kemampuan market timing. Hal ini dibuktikan dengan tidak adanya koefisien γ sebagai indikator market timing yang positif signifikan pada a=5%. Kemampuan stock selection dari 15 reksa dana saham yang diteliti hanya dimiliki oleh 2 manajer investasi, yaitu Batavia Dana Saham Optimal dan Pratama Ekuitas. Hal ini dibuktikan dengan koefisien α sebagai indikator stock selection kedua manajer investasi tersebut yang positif signifikan pada a=5%.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Manajer investasi, market timing ability, stock selection, IHSG, Nilai Aktiva Bersih (NAB), Excess Fund Return, Excess Market Return, Quadratic Excess Market Return
Subjects: Manajemen > Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 26 Jul 2018 08:14
Last Modified: 26 Jul 2018 08:14
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/15268

Actions (login required)

View Item View Item