Perancangan Prototype Souvenir Umbul Ponggok

SUSANTO, BIMO RENDRA (2018) Perancangan Prototype Souvenir Umbul Ponggok. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (BIMO RENDRA SUSANTO)
TI06966.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Souvenir pada umumnya mempunyai definisi sebagai cenderamata atau kenang-kenangan. Pihak pengelola taman wisata Umbul Ponggok BUMDes Tirta Mandiri juga menjual beberapa souvenir, namun saat ini souvenir yang dijual di Umbul Ponggok kurang mendapatkan minat dari pengunjungnya dan dipandang belum menunjukkan ciri khas Umbul Ponggok. Tujuan penelitian ini adalah merancang desain souvenir yang berciri khas Umbul Ponggok dan menarik untuk dibeli. Metode wawancara digunakan untuk menggali informasi apa yang menjadi ciri khas Umbul Ponggok. Lalu metode kreatif digunakan untuk mendapatkan variasi alternatif desain souvenir Umbul Ponggok. Brainstorming dilakukan bersama tim kreatif untuk mendapatkan ide mengenai bentuk dan desain yang akan dirancang. Software CAD PowerShape 2013 digunakan sebagai tools dalam melakukan olah desain. Riset Pasar digunakan untuk menilai tanggapan desain dan prototype yang dirancang. Berdasarkan hasil perancangan, didapatkan 5 alternatif desain souvenir bercirikhas Umbul Ponggok. Dari lima alternatif desain tersebut kemudian dibagikan dalam bentuk kuisoner kepada responden yang merupakan pengunjung tempat wisata Umbul Ponggok. Responden akan memilih satu desain dari kelima desain tersebut. Desain yang paling banyak dipilih oleh responden akan dibuat dalam bentuk prototype. Diharapkan prototype yang telah dirancang mendapatkan minat dari pengunjung Umbul Ponggok.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Umbul Ponggok, Metode Kreatif, Riset Pa
Subjects: Teknik Industri > Produksi
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 07 Sep 2018 09:30
Last Modified: 07 Sep 2018 09:30
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/15795

Actions (login required)

View Item View Item