PENGARUH KUALITAS PROGRAM HUBUNGAN PELANGGAN TERHADAP TINGKAT KEPUASAN KOMUNIKASI PELANGGAN

WUISAN, PEGGY JENNIEFER (2018) PENGARUH KUALITAS PROGRAM HUBUNGAN PELANGGAN TERHADAP TINGKAT KEPUASAN KOMUNIKASI PELANGGAN. S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text
KOM04830.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara kualitas program “Training Berkat” terhadap tingkat kepuasan komunikasi pelanggan PT. Berkat Safety Balikpapan. Kualitas program hubungan pelanggan merupakan kemampuan suatu perusahaan dalam melakukan kegiatan menjalin hubungan baik dengan pelanggan yang berbasis pada kebutuhan pelanggan, demi terciptanya kepuasan atau kesesuaian terhadap kebutuhan melalui komunikasi langsung ataupun tidak langsung. Kepuasan komunikasi pelanggan merupakan kenyamanan yang dirasakan pelanggan terhadap aspek-aspek komunikasi yang ada dalam lingkungan perusahaan yang tidak terlepas dari keberhasilan pelanggan dalam berkomunikasi dengan orang lain atau keberhasilan dalam menerima informasi dari orang lain. Metode dalam penelitian ini adalah kuantitatif yaitu penelitian yang menggambarkan atau menjelaskan suatu masalah yang hasilnya dapat digeneralisasikan. Populasi dari penelitian ini adalah pelanggan PT. Berkat Safety Balikpapan berjumlah 122 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Data dikumpulkan dengan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh kualitas program hubungan pelanggan terhadap tingkat kepuasan komunikasi pelanggan. Hal ini dibuktikan dari nilai t hitung sebesar 12,626; signifikansi 0,000<0,05; dan koefisien regresi positif sebesar 0,755. Besarnya pengaruh kualitas program hubungan pelanggan terhadap tingkat kepuasan komunikasi pelanggan sebesar 57,1%; sisanya sebesar 42,9% tingkat kepuasan komunikasi pelanggan dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini, seperti: faktor cognitions (kesadaran), attitudes (sikap), dan behaviors (perilaku). PT. Berkat Safety Balikpapan disarankan untuk lebih meningkatkan kualitas program hubungan pelanggan dengan cara: perusahaan memberikan informasi dengan jelas mengenai setiap produk, menumbuhkan kepercayaan pelanggan terkait dengan program training, dan menumbuhkan commitment (komitmen) kedua belah pihak untuk saling percaya dalam mempertahankan relasi jangka panjang.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kualitas, Program Hubungan Pelanggan , Kepuasan
Subjects: Komunikasi > Public Relations
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Lia natanaelia utami
Date Deposited: 21 Feb 2019 02:20
Last Modified: 21 Feb 2019 02:20
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/16886

Actions (login required)

View Item View Item