Hatmoko, John Tri and Suryadharma, Y. Hendra PERUBAHAN KADAR AIR PADA TANAH ORGANIK YANG DISTABILISASI DENGAN LIMBAH KARBIT DAN ABU AMPAS TEBU. UAJY.
Text
TS10.84.136.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian stabilisasi tanah organik dengan bahan tambah : semen, kapur, abu sekam padi, abu terbang, abu ampas tebu untuk merubah perilaku geser tanah sudah banyak dilakukan sampai saat ini. Namun demikian, belum banyak peneliti yang mengkaji tentang perubahan kadar air pada tanah organik yang distabilisasi dengan bahan tambah, terutama pada perubahan sifat-sifat fisika tanah. Pada penelitian ini telah dilakukan pengauruh perubahan kadar air pada sifat-sifat fisik yang meliputi : berat volume(γ), berat jenis (G), kadar air (w), angka pori ( e ), derajat keasaman (pH) dan kandungan organik (O). Serangkaian pengujian yang sudah dilakukan pada penelitian ini adalah pengujian komposisi kimia tanah organik (TO), limbah karbit (CCR), dan abu ampas tebu (AAT) dan pengujian sifat-sifat fisik TO. Kemudian, hahan tambah (60%CCR dan 40%AAT) ditambahkan kedalam tanah dengan proporsi : 5, 10, 15, 20, 25 dan 30% dengan kadar air awal yang berbeda ( 498, 548 dan 598%) dan diperam dalam waktu : 7, 14, 21 dan 36 hari. Kemudian dilakukan pengujian sifat-sifat fisika tanah yang sudah distabilisasi. Sifat sifat fisika dan kimia tanah berubah terhadap kadar bahan tambah dan waktu pemeraman. Pada kadar air tinggi, perubahan tersebut lebih signifikans dibanding pada kadar air yang lebih rendah. Berat volume, berat jenis, dan keasaman tanah meningkat sedangkan angka pori dan kandungan organik tanah turun. Kadar bahan tambah optimal adalah 20% dengan waktu peram optimal 21 hari.
Item Type: | Other |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | tanah organik, abu ampas tebu, limbah karbit, kadar air, sifat fisika ,sifat kimia |
Subjects: | Sipil > Hidro Sipil > Hidro |
Divisions: | Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil |
Depositing User: | editor2 dua uajy |
Date Deposited: | 14 Mar 2019 06:55 |
Last Modified: | 14 Mar 2019 06:55 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/17615 |
Actions (login required)
View Item |