SIMANJUNTAK, ANGGIA (2018) PERBANDINGAN DAYA DUKUNG HASIL STANDARD PENETRATION TEST (SPT), PILE DRIVING ANALYZER (PDA) DAN LOADING TEST PADA PROYEK TRANS PARK CIBUBUR – JAWA BARAT. S1 thesis, UAJY.
Text
TS15609.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
Studi ini bertujuan untuk mencari dan membandingkan daya dukung hasil SPT, PDA dan Loading Test yang dapat dijadikan sebagai data acuan untuk proses pembangunan. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini merupakan data yang sudah ada dari laporan penyelidikan tanah pada Pembangunan Trans Park Cibubur Jawa Barat. Penelitian ini menganalisis 8 titik SPT, 2 titik PDA dan 2 titik Loading Test pada kedalaman 22 m. Setelah data didapatkan kemudian dianalisis ulang dengan metode yang telah ditentukan. Dari hasil analisis yang telah dilakukan didapatkan bahwa pada perbandingan pertama pada titik yang berdekatan yaitu dengan hasil Loading Test metode Chin F.K memiliki nilai daya dukung ultimit yang paling tinggi yaitu 1282.46 ton, dibandingkan analisis SPT yaitu 719.31 ton dan analisis PDA sebesar 1186 ton. Dari hasil analisis tersebut pembangunan Trans Park Cibubur dikategorikan bangunan yang aman karena hasil daya dukung tiang SPT < Daya dukung tiang hasil PDA dan Daya dukung hasil Loading Test. Pada perbandingan yang kedua pada titik yang berdekatan, nilai daya dukung hasil Loading Test dengan metode Chin F.K memiliki nilai daya dukung ultimit yang paling tinggi yaitu 1515.15 ton, dibandingkan analisis SPT yaitu 1020.5 ton dan analisis PDA sebesar 1115 ton. Dari hasil perbandingan kedua tersebut pembangunan Trans Park Cibubur dikategorikan bangunan yang aman karena hasil daya dukung tiang SPT < Daya dukung tiang hasil PDA dan Daya dukung hasil Loading Test.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bored Pile, SPT, PDA, Loading Test |
Subjects: | Sipil > Geo Teknik Sipil > Geo Teknik |
Divisions: | Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 28 Mar 2019 02:34 |
Last Modified: | 28 Mar 2019 02:34 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/17822 |
Actions (login required)
View Item |