PENGARUH ORIENTASI PASAR TERHADAP KEINOVATIFAN PERUSAHAAN KELUARGA MELALUI PENGAMBILAN RISIKO SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (Studi pada UMKM di Indonesia)

Idelia, Stefany (2018) PENGARUH ORIENTASI PASAR TERHADAP KEINOVATIFAN PERUSAHAAN KELUARGA MELALUI PENGAMBILAN RISIKO SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (Studi pada UMKM di Indonesia). S1 thesis, UAJY.

[img] Text (Stefany Idelia)
EM21331.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh orientasi pasar yaitu orientasi pesaing dan pelanggan terhadap keinovatifan dengan pengambilan resiko sebagai variabel mediasi. Populasi dari penelitian ini adalah pemilik UMKM keluarga di Indonesia. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Pengambilan data dilakukan menggunakan survei dengan membagikan kuisioner secara online di media sosial. Kuisioner yang diperoleh dan telah sesuai dengan penelitian yaitu sebanyak 145 kuisioner. Penelitian ini menggunakan alat analisis deskriptif responden, analisis regresi sederhana, analisis regresi linear bergandayang dibantu dengan program SPSS versi 20 dan teori mediasi menurut (Zhao Dkk., 2010). Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi orientasi pelanggan secara tidak langsung dan signifikan berpengaruh positif terhadap pengambilan risiko. Sedangkan, strategi orientasi pesaing secara tidak langsung dan signifikan berpengaruh negatif terhadap pengambilan risiko. Pengambilan risiko berperan dalam memperkuat pengaruh orientasi pelanggan dan pesaing terhadap keinovatifan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Orientasi Pasar, Orientasi Pelanggan, Orientasi Pesaing, Orientasi Kewirausahaan, Pengambilan Resiko, Keinovatifan, Perusahaan Keluarga, UMKM. xii
Subjects: Manajemen > Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Lia natanaelia utami
Date Deposited: 02 Apr 2019 02:14
Last Modified: 02 Apr 2019 02:14
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/17947

Actions (login required)

View Item View Item