PENENTUAN RE-ORDER POINT DAN JUMLAH PESAN DALAM PEMBELIAN SPAREPART DI PT MITRA ANGKUTAN SEJATI DENGAN METODE SIMULASI PERSEDIAAN

Jonathan, Agustiono (2019) PENENTUAN RE-ORDER POINT DAN JUMLAH PESAN DALAM PEMBELIAN SPAREPART DI PT MITRA ANGKUTAN SEJATI DENGAN METODE SIMULASI PERSEDIAAN. S1 thesis, UAJY.

[img] Text
TI07691.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

PT. Mitra Angkutan Sejati merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa transportasi. Perusahaan memiliki bengkel untuk perbaikan truk sendiri yang di mana membutuhkan persediaan sparepart yang harus selalu tersedia dan dapat memenuhi permintaan dari mekanik. Sparepart dibeli dari beberapa supplier dengan jarak yang berbeda – beda juga. Permintaan untuk sparepart bersifat probabilistik di mana tidak dapat diprediksinya kapan mekanik akan meminta part yang sama dengan jumlah yang sama sehingga sulit untuk menentukan kapan harus memesan kembali dan berapa jumlah yang harus dipesan. Pemesanan yang dilakukan oleh kepala gudang hanya berdasarkan perkiraan dan berdasarkan pesanan waktu lalu. Tahap penelitian yang dibuat yaitu dilakukan pengambilan data dan analisis metode simulasi dengan menggunakan bantuan Software Microsoft Excel. Penggunaan metode ini dikarenakan permasalahan yang terdapat pada perusahaan adalah pemesanan sparepart dengan multi – item. Hasil dari penelitian yang dilakukan ini adalah skenario yang terbaik yaitu skenario periode 6 hari pengecekan stok dengan kondisi Q tetap yang menjadi terbaik dengan total biaya terendah yaitu Rp 7.700.381. Sehingga skenario in0069 dapat digunakan sebagai acuan bagi perusahaan untuk menentukan kapan untuk melakukan pemesanan dan berapa yang harus di pesan untung masing – masing sparepart.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Sparepart, Simulasi, Microsoft Excel, Multi Item, Persediaan.
Subjects: Teknik Industri > Sistem Manufacturing
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 10 Apr 2019 06:10
Last Modified: 10 Apr 2019 06:10
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/18232

Actions (login required)

View Item View Item