ANALISIS TINGKAT KEBISINGAN AKIBAT ARUS LALU LINTAS PADA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr.DORIS SYLVANUS KOTA PALANGKA RAYA, KALIMANTAN TENGAH

Triwijaya, Risky (2019) ANALISIS TINGKAT KEBISINGAN AKIBAT ARUS LALU LINTAS PADA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr.DORIS SYLVANUS KOTA PALANGKA RAYA, KALIMANTAN TENGAH. S1 thesis, UAJY.

[img] Text
TS14926.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Rumah Sakit Umum Daerah dr.Doris Sylvanus Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah termasuk rumah sakit tipe B yang mampu menangani lebih dari 4 besar penyakit, hal ini mengakibatkan rumah sakit tersebut akan melayani banyak pasien yang mengidap berbagai penyakit. Dan diantaranya memerlukan rawat inap, selain dari pada itu juga memerlukan suasana yang tenang untuk menyembuhkan sakit yang dideritanya. Tetapi karena rumah sakit ini letaknya di pinggir jalan raya, tentunya akan terkena dampak dari adanya arus lalu lintas yang melintas di jalan tersebut yang berupa kebisingan. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah sejauh mana tingkat kebisingan yang diderita oleh Rumah Sakit Umum Daerah dr.Doris Sylvanus Palangka Raya masih pada tingkatan yang sesuai dengan standar yang ada. Penelitian ini dilakukakan untuk mengetahui tingkat kebisingan yang di terima oleh Rumah Sakit Umum Daerah dr.Doris Sylvanus Palangka Raya yang diakibatkan oleh arus lalu-lintas yang melintas di jalan raya yang berada di depan rumah sakit. Pengambilan data tingkat kebisingan dilakukan selama 2 hari yaitu hari senin dan sabtu pada dua titik pengamatan, yaitu di depan Instalasi Gawat Darurat RSUD dr.Doris Sylvanus (T.1) dan di Lingkungan Instalasi Gawat Darurat (T.2). Metode yang digunakan adalah metode analisis dan dengan menggunakan alat Sound Level Master yang kemudian dibandingkan dengan baku tingkat yang diijinkan sesuai keputusan menteri lingkungan hidup 1996. Hasil penelitian pada hari senin di lokasi T.1 dan T.2 dengan menggunakan alat menghasilkan kebisingan tertinggi pada jam 07:00-08:00 di T.1 sebesar 69,25 dBA dan pada T.2 66.26 dBA. Sedangkan pada hari sabtu degan mengunakan alat didapat kebisingan tertinggi pada jam 07:00-08:00 di T.1 sebesar 70,20 dBA dan pada T.2 65,38 dBA sedangkan nilai tertinggi kebisingan hasil analisis pada hari senin di T.1 terjadi pada jam 07:00-08:00 sebesar 72,41 dBA dan pada T.2 68,18 dBA. Sedangkan pada hari sabtu dengan menggunakan analisis didapat kebisingan tertinggi pada jam 07:00-08:00 di T.1 sebasar 72,38 dBA dan pada T.2 didapat kebisingan tertinggi pada jam 08:00-09:00 sebesar 68,49 dBA.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kebisingan, rumah sakit, sound level meter, jalan raya
Subjects: Sipil > Transportasi
Sipil > Transportasi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 11 Apr 2019 05:49
Last Modified: 11 Apr 2019 05:49
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/18290

Actions (login required)

View Item View Item