Komara, Djoko Hartanto (1998) GELANGGANG OLAHRAGA RENANG PRESTASI DAN REKREASI INDOOR DI YOGYAKARTA. S1 thesis, UAJY.
Text
4725 TA.pdf Restricted to Registered users only Download (30MB) |
Abstract
Untuk meningkatkan perolehan medali bagi kontingen DIY pada even-even kejuaraan Nasional, olahraga renang sangat strategis karena merupakan olahraga induk kedua (38 medali diperebutkan). Dengan menyediakan sarana dan prasarana renang prestasi dan renang rekreasi dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas atlet serta calon atlet dan memasyarakatkan renang agar masyarakat khususnya anak-anak, mencintai renang lewat renang prestasi maka tahap pemibibitan dan pencarian bakat-bakat terpendam dapat berlangsung dengan baik. Dengan sarana dan prasarana indoor, kegiatan dapat berlangsung lebih intensif dan maksimal tanpa dipengaruhi oleh faktor sengatan cahaya matahari. Agar pelaku kegiatan dapat membedakan antara ruang renang prestasi dan ruang renang rekreasi diselesaikan dengan kejelasan ruang yang mengacu pada kualitas ruang yang berbeda antara kualitas ruang kompetitif pada ruang renang prestasi dan kualitas ruang rekreatif pada ruang renang rekreasi. Kualitas ruang dapat dirasakan dengan pengolahan konfigurasi ruang, bukaan, ciri khas/perabot, warna dan tanaman. Pada kualitas ruang kompetitif, konfigurasi ruang merupakan olahan dari bentuk baraturan (simetris) berupa persegi panjang, merupakan ruang tertutup, ciri khas perabot berupa menara loncat indah dan tribun penonton, dengan warna-warna dingin berkomposisi monochromatic dan unsur tanaman tidak vital.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Arsitektur > Bangunan Arsitektural Penelitian Dosen > Arsitektur > Bangunan Arsitektural |
Divisions: | Fakultas Teknik > Program Studi Arsitektur |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 24 May 2019 04:58 |
Last Modified: | 24 May 2019 04:58 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/18798 |
Actions (login required)
View Item |