PRAKOSO, MAHENDRA BUDI (2019) PENGARUH PERUBAHAN FREE CASH FLOW TERHADAP PERUBAHAN DIVIDEN DENGAN PERUBAHAN LABA SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI. S1 thesis, UAJY.
Text
EA22294.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memberikan bukti empiris mengenai pengaruh perubahan free cash flow terhadap perubahan dividen pada perusahaan publik di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah moderated regression analysis. Metode tersebut digunakan untuk menguji efek perubahan laba terhadap hubungan perubahaan free cash flow dan perubahan dividen. Objek penelitian ini seluruh perusahaan publik yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2014-2017. Hasil penelitian menunjukan bahwa perubahan laba tidak memberikan efek terhadap hubungan perubahan free cash flow dan perubahan dividen. Besaran pengaruh perubahan free cash flow dan perubahan laba terhadap perubahan dividen sebesar 39%, dan 61% lainnya dipengaruhi oleh faktor-faktor ekonomi lain yang diduga memberikan dampak pada perubahan dividen. Beberapa contoh faktor ekomomi yang mempengaruhi perubahan dividen adalah preferensi investor terhadap pajak dan keputusan management untuk mengalokasikan free cash flow sebagai dana pengembangan aktiva perusahaan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perubahan, Dividen, Laba, Free Cash Flow,Konflik Agensi. |
Subjects: | Akuntansi > Akuntansi Keuangan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 19 Jun 2019 03:51 |
Last Modified: | 19 Jun 2019 03:51 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/19056 |
Actions (login required)
View Item |