PEMBERDAYAAN SELF HELP GROUP TERHADAP ANGGOTA CU KELING KUMANG (STUDI KASUS KELOMPOK USAHA BERSAMA TERATAK TEMIANG DESA PELAIK KERUAP KECAMATAN MENUKUNG KABUPATEN MELAWI PROVINSI KALIMANTAN BARAT)

Dosan, Willy (2019) PEMBERDAYAAN SELF HELP GROUP TERHADAP ANGGOTA CU KELING KUMANG (STUDI KASUS KELOMPOK USAHA BERSAMA TERATAK TEMIANG DESA PELAIK KERUAP KECAMATAN MENUKUNG KABUPATEN MELAWI PROVINSI KALIMANTAN BARAT). S1 thesis, UAJY.

[img] Text
SOS05405.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskipsikan mengenai (1) proses pelaksanaan pemberdayaan, dan (2) capaian hasil pemberdayaan oleh Self Help Group (SHG) terhadap KUBE Teratak Temiang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa proses pelaksanaan pemberdayaan dibagi kedalam beberapa tahap, yaitu: (1) Tahap Persiapan, (2) Tahap Pelaksanaan, dan (3) Tahap Evaluasi. Masing-masing tahap tersebut mempunyai beberapa sub tahap yang dijalankan dalam proses pemberdayaan dalam jangka waktu yang berbeda-beda. Dari tahap pemberdayaan tersebut akan berdampak pada dua aspek capaian hasil pemberdayaan, yaitu: (1) aspek sosial dan (2) aspek ekonomi. Oleh karena konsep yang dikaji adalah pemberdayaan maka teori yang dipakai adalah teori pemberdayaan. Teori ini mengandung beberapa konsep pokok: perkuatan komunitas, kemandirian, analisis masalah, alternatif solusi, dan pendampingan. Analisis data menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data primer dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi terhadap para sumber data, yaitu: staf SHG, CU Keling Kumang dan anggota kelompok usaha. Sedangkan data sekunder diperoleh melalui studi pustaka terhadap penelitian terkait dan internet.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: pemberdayaan, proses pemberdayaan, capaian pemberdayaan.
Subjects: Sosiologi > Business
Divisions: Fakultas ISIP > Sosiologi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 21 Jun 2019 02:18
Last Modified: 21 Jun 2019 02:18
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/19088

Actions (login required)

View Item View Item