LANDASAN KONSEPTUAL PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR REVITALISASI TAMAN HIBURAN RAKYAT SRIWEDARI DI SOLO DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR BERKELANJUTAN

HARTANTO, VICTOR YEREMIA (2020) LANDASAN KONSEPTUAL PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR REVITALISASI TAMAN HIBURAN RAKYAT SRIWEDARI DI SOLO DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR BERKELANJUTAN. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA.

[img] Text
150115989.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Kota Solo merupakan kota di Indonesia dengan segala ragam kekayaan budaya setempat yang dapat dikembangkan menjadi potensi di segala bidang, salah satunya ialah sektor pariwisata. Pariwisata merupakan salah satu nilai jual dari kota Solo yang dapat diangkat untuk menarik para wisatawan dari dalam negeri maupun luar negeri, Taman Hiburan Rakyat Sriwedari Solo merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di kota Solo. Taman Hiburan Rakyat Sriwedari Solo atau THR Sriwedari solo yang akrab di didengar oleh para wisatawan merupakan salah satu tempat wisata yang memiliki nilai sejarah yang tinggi, eksistensi THR Sriwedari sekarang kurang mampu bersaing dengan tumbuhnya pusat berbelanjaan dan tempat bermain anak yang ada di kota Solo. Permasalahan yang menjadi fokus utama dalam proyek ini adalah mengangkat kembali nilai THR Sriwedari yang telah ada dan menjaganya agar tetap bertahan untuk masa mendatang. Apabila ditinjau ulang, Taman Hiburan Rakyat Sriwedari dahulu menjadi tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi, karena terdapat wahan bermain anak yang menarik serta terdapat Gedung Wayang Orang yang menjadi satu bagian pada Kawasan Taman Hiburan Sriwedari ini. Selain menjadi tempat wisata dan tempat bermain serta hiburan Taman Hiburan Rakyat Sriwedari juga menjadi tempat pembelajaran tentang budaya yaitu diantara melalui kesenian Wayang Orang. “Rekreasi dan Edukasi” merupakan gambaran dari Taman Hiburan Rakyat sriwedari yang terdahulu, kedua aspek ini yang layak diangkat kembali untuk menghidupkan kembali dengan pengolahan tata ruang luar serta sirkulasi dengan pendekatan Arsitektur Berkelanjutan. Arsitektur Berkelanjutan digunakan untuk dapat mempertahankan nilai – nilai budaya dari Taman Hiburan Rakyat Sriwedari agar dapat bertahan dan tetap eksis untuk dikunjungi oleh para pengunjung.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Taman Hiburan, Warisan Budaya, Rekreatif dan Edukatif
Subjects: Arsitektur > Lingkungan Kawasan
Penelitian Dosen > Arsitektur > Lingkungan Kawasan
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Arsitektur
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 27 Jul 2020 05:38
Last Modified: 27 Jul 2020 05:38
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/21864

Actions (login required)

View Item View Item