Penerapan Pola Aliran Material Dasar untuk Mereduksi Jarak Perpindahan Material Utama

Asriningtyas, Kezia and ARIYONO, VINCENTIUS and Suharyanti, Yosephine (2010) Penerapan Pola Aliran Material Dasar untuk Mereduksi Jarak Perpindahan Material Utama. In: Seminar Nasional Efisiensi Energi untuk Peningkatan Daya Saing Industri Manufaktur dan Otomotif Nasional (SNEEMO) 2010, 9 Oktober 2010, Jakarta Utara, Indonesia.

[img]
Preview
Text
C19_Penerapan pola aliran.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Tata letak fasilitas merupakan pengorganisasian fasilitas-fasilitas fisik perusahaan untuk menghasilkan efisiensi penggunaan sumber daya perusahaan. Tata letak fasilitas manufaktur yang kurang baik akan mengakibatkan kurang baiknya aliran material yang terjadi. Aliran material yang kurang baik akan menyebabkan biaya inventori tinggi, memperpanjang waktu proses, serta meningkatkan Work In Process (WIP). PT Adi Putro Wirasejati merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak di sebuah bidang karoseri. Permasalahan yang terdapat pada tata letak produksi PT Adi Putro yaitu adanya aliran material utama (produk bus dan minibus) yang tidak efisien dan area produksi yang kurang luas di beberapa bagian. PT Adi Putro merencanakan adanya perluasan lantai produksi untuk mengakomodasi rencana kenaikan kapasitas. Jika aliran material utama tidak diatur ulang, maka ketidakefisienan aliran utama akan terulang di area produksi yang baru. Perancangan tata berdasar pada pemetaan ulang aliran produksi utama. Dari hasil perancangan, didapatkan usulan tata letak yang mempertimbangkan efisiensi aliran material, perluasan area pabrik, serta peningkatan target produksi yang hendak dicapai oleh pabrik. Pada usulan tata letak baru, aliran material utama mengadopsi pola U-Shape dan jarak perpindahan material bus dan minibus terhadap tata letak lama masing-masing berkurang sebesar 152,03 meter dan 142,8 meter. Pada penelitian ini, masalah yang teridentifikasi di tata letak yang lama sebagian besar dapat diselesaikan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: tata letak, fasilitas produksi, karoseri, aliran material
Subjects: Teknik Industri > Produksi
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 18 Aug 2020 06:48
Last Modified: 18 Aug 2020 06:48
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/21957

Actions (login required)

View Item View Item