Bentuk Hubungan Sosial dalam Komunitas Blogger di Internet (Studi Deskripsi Terhadap Mahasiswa Perguruan Tinggi yang Menjadi Anggota Komunitas Blogger dalam Situs Blogfam.Com)

Tatum, Evipania Suryantika (2010) Bentuk Hubungan Sosial dalam Komunitas Blogger di Internet (Studi Deskripsi Terhadap Mahasiswa Perguruan Tinggi yang Menjadi Anggota Komunitas Blogger dalam Situs Blogfam.Com). S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0SOS02131.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1SOS02131.pdf

Download (90kB) | Preview
[img] Text (Bab II)
2SOS02131.pdf
Restricted to Registered users only

Download (176kB)
[img] Text (Bab III)
3SOS02131.pdf
Restricted to Registered users only

Download (76kB)
[img]
Preview
Text (Bab IV)
4SOS02131.pdf

Download (367kB) | Preview

Abstract

Kehadiran internet memberikan kemudahan bagi mahasiswa untuk menambah informasi dan pengetahuan tentang apa saja. Selain menambah informasi, mahasiswa juga menemukan komunitas-komunitas untuk saling berbagi di dalam dunia maya. Selain itu muncul pula website pribadi yang dibuat dan dikelola oleh individu yang dikenal dengan istilah blog. Munculnya blog membuat pola hubungan antara sesama berubah. Interaksi fisik tergantikan dengan interaksi online. Blog membuat ruang publik menjadi semakin besar tapi menyebabkan berkurangnya interaksi fisik antara sesama manusia terutama terhadap lingkungan sosialnya. Hubungan sosial yang dibangun hanya berdasarkan interaksi online tanpa bertatap muka. Keadaan ini memunculkan pertanyaan bagaimana mereka yang berinteraksi membangun hubungan sosialnya melalui komunitas blogger. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran bagaimana bentuk hubungan atau relasi sosial yang terjadi di dalam komunitas blogger. Relasi sosial seperti apa yang terjalin dan bagaimana prosesnya. Dengan mengambil tempat penelitian di internet yakni komunitas Blogger Blogfam.Com, penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana bentuk relasi atau hubungan sosial yang terjadi di dalam blog komunitas blogger dengan menggunakan asumsi dari Teori Pertukaran Sosial menurut George C. Homans (Paloma, 1994: 52). Berdasarkan teori tersebut, bentuk dari relasi atau hubungan sosial dapat dibedakan menjadi dua yakni relasi sosial simetris dan relasi sosial asimetris. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan Teori Pertukaran Sosial Homans, bentuk relasi sosial yang terjadi di dalam komunitas blogger bersifat asimetris. Sifat asimetris ditandai dengan belum adanya keintiman dan kearaban antara anggota komunitas Blogfam.. Mereka lebih saling mengenal satu sama lain lewat blog pribadi daripada dalam forum komunitas Blogfam. Pada awalnya mereka memang saling mengenal melalui komunitas Blogfam.Com, tetapi interaksi rutin terjadi di dalam blog pribadi mereka. Blogfam menjadi tempat bagi mereka untuk mencari dan menemukan kenalan baru sambil bertukar informasi tentang blog pribadi mereka masing-masing. Pengunjung blog mereka menjadi meningkat dan proses hubungan sosial terjadi di dalam blog mereka.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Hubungan Sosial, Komunitas Virtual, Internet.
Subjects: Sosiologi > Media
Divisions: Fakultas ISIP > Sosiologi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 19 Jun 2013 10:26
Last Modified: 19 Jun 2013 10:26
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/2323

Actions (login required)

View Item View Item