SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MAKANAN PENUNJANG DIET MENGGUNAKAN METODE WEIGHTED PRODUCT

Bagaskara, Rosario Ayodya (2021) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MAKANAN PENUNJANG DIET MENGGUNAKAN METODE WEIGHTED PRODUCT. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Rosario Ayodya Bagaskara)
1607090351.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
1607090354.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
1607090355.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan IPTEK yang semakin canggih mengubah cara hidup masyarakat. Perubahan ini memberikan banyak kemudahan untuk kehidupan masyarakat. Namun, dengan kemudahan-kemudahan ini mengakibatkan masyarakat kurang melakukan aktifitas fisik. Hal ini membuat rendahnya tingkat kesehatan di masyarakat. Kesehatan sendiri merupakan aset penting dalam kehidupan manusia. Dengan kata lain, kesehatan tubuh adalah hal yang penting untuk dijaga. Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat dan rajin berolahraga. Dengan demikian, diperlukan suatu inovasi untuk membantu masyarakat dalam menjaga asupan nutrisi harian yang sesuai dengan kebutuhan tiap individu. Website ini adalah sistem pendukung keputusan untuk membantu masyarakat dalam memilih menu makanan penunjang diet. Website ini akan menampilkan Indeks massa tubuh pengguna agar pengguna dapat mengetahui kondisi tubuhnya saat ini. Selain itu website ini dapat merekomendasikan kadar kalori harian yang sebaiknya dikonsumsi pengguna serta dapat memberikan pilihan makanan yang cocok untuk pengguna sesuai dengan kebutuhan makro-nutrisi pengguna. Dalam pengembangannya Website ini menggunakan database MySQL dan PHP sebagai bahasa pemrograman. Metode untuk mengambil keputusan menggunakan metode weighted product. Pembangunan website berhasil memberikan indeks massa tubuh, rekomendasi konsumsi kalori harian, dan solusi menu makanan yang sesuai dengan kebutuhan pengguna.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Sistem pendukung keputusan, Makanan, Diet, Weighted product.
Subjects: Teknik Informatika > Mobile Computing
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 26 Feb 2021 10:44
Last Modified: 26 Feb 2021 10:44
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/23379

Actions (login required)

View Item View Item