COVID-19 DALAM MEDIA DARING (Analisis Isi Kuantitatif terhadap Kecenderungan Pemberitaan tentang COVID-19 dalam Media Daring Detik.com dan Liputan6.com)

Woda, Benediktus Edi (2020) COVID-19 DALAM MEDIA DARING (Analisis Isi Kuantitatif terhadap Kecenderungan Pemberitaan tentang COVID-19 dalam Media Daring Detik.com dan Liputan6.com). S2 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Benediktus Edi Woda)
1855028241.pdf

Download (10MB) | Preview
[img] Text
1855028243.pdf
Restricted to Registered users only

Download (325kB)
[img] Text
1855028244.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menggambarkan kecenderungan konten informasi dalam pemberitaan tentang COVID-19 yang terdapat di media daring Detik.com dan Liputan6.com. Selain itu dalam pembahasan peneliti hendak memaparkan tentang kiprah media daring dalam konteks bencana COVID-19. Penelitian ini menggunakan analisis isi kuantitatif dan data-data dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Artikel berita yang dihimpun sebanyak 1.435 berita, 688 berita pada laman Detik.com dan 747 berita pada portal Liputan6.com. Berita yang dipilih adalah sejak berita tentang COVID 19 muncul pertama kali di kedua media online ini, yaitu sejak 6 Januari pada Detik.com dan 18 Januari pada Liputan6.com hingga 9 Maret 2020. Konsep objektivitas Westerstahl dan teori komunikasi bencana dipakai sebagai bahan rujukan penjelasan tentang objektivitas berita dan peran media daring dalam penanganan bencana COVID-19. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Berita pada Detik.com didominasi oleh berita langsung, sebanyak 95% pada Detik.com dan pada Liputan6.com 78%. Kedua media ini umumnya menyajikan berita dari satu sisi pemberitaan, sebanyak 63% pada Detik.com dan 48% pada Liputan6.com. Judul berita yang ditampilkan pada kedua media ini juga sesuai dengan isinya, sebanyak 96% pada Detik.com dan 99% pada Liputan6.com. Detik.com dan Liputan6.com cenderung untuk memberikan informasi tentang pencegahan kesehatan, Detik.com sebanyak 53% dan Liputan6.com sebanyak 65%. Dimensi berita tentang kesehatan mewarnai setiap artikel berita pada kedua media online ini, Detik.com sebanyak 52% dan Liputan6.com 48%. Kedua media online ini menyajikan data-data yang berkualitas, terdapat 99% pada Detik.com dan pada Liputan6.com sebanyak 96%. Meskipun demikian istilah ilmiah yang terdapat dalam artikel berita ini cenderung tidak diberikan penjelasan, Sebanyak 90% pada Detik.com dan 93% pada Liputan6.com. Kedua media online ini hanya memberikan informasi dengan tidak mengedepankan empati dalam penyampaian informasinya, Sebanyak 94% pada Detik.com dan pada Liputan6.com 99%. Tulisan-tulisan dalam dua media online ini belum sepenuhnya objekif dan cenderung mendukung perusahaannya afiliasinya dalam mengembangkan bisnis dan memperoleh keuntungan. Berita-berita yang ditampilkan bersifat informatif dalam mengabarkan tentang bencana COVID-19.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: COVID-19, Objektivitas Westerstahl, Komunikasi Bencana, Media Daring, Detik.com, Liputan6.com
Subjects: Magister Ilmu Komunikasi > Manajemen Media Digital
Divisions: Pasca Sarjana > Magister Ilmu Komunikasi
Depositing User: editor2 dua uajy
Date Deposited: 15 Mar 2021 10:13
Last Modified: 15 Mar 2021 10:13
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/23518

Actions (login required)

View Item View Item