Penerapan Personal Branding Berliana Anggit Tirtanta Sebagai Selebgram Beauty Yogyakarta di Media Sosial

Sutoyo, Marchelinus Denis (2020) Penerapan Personal Branding Berliana Anggit Tirtanta Sebagai Selebgram Beauty Yogyakarta di Media Sosial. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Marchelinus Denis Sutoyo)
1609059181.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
1609059182.pdf
Restricted to Registered users only

Download (638kB)
[img] Text
1609059183.pdf
Restricted to Registered users only

Download (907kB)

Abstract

Branding merupakan suatu proses yang umum dilakukan dalam dunia pemasaran. Dalam pemasaran branding digunakan untuk membedakan satu produk dengan produk lainnya sehingga terdapat perbeda dalam memunculkan cirinya yang khas, hal tersebut juga dapat memudahkan bagi target market untuk mengingatnya. Brand tidak hanya dimiliki oleh sebuah perusahaan, akan tetapi setiap invidu juga memiliki brand yang lebih dikenal sebagai personal brand. Memperhatikan dan membangun personal brand yang baik di zaman serba teknologi ini merupakan hal yang sangat penting, mengingat semakin kompleksnya persaingan yang terjadi. Salah satu cara untuk menunjukan identitas brand yaitu melalui personal branding yang merupakan sebuah proses seseorang untuk mengatur dan mengendalikan persepsi dari orang lain terhadap personal brand yang dibangun. Penelitian ini membahas tentang penerapan Penerapan Personal Branding Berliana Anggit Tirtanta Sebagai Beauty Selebgram Yogyakarta di Media Sosial Instagram. Instagram saat ini merupakan media sosial yang digunakan secara personal untuk mengekspresikan diri dan menjadi media untuk melakukan personal branding. Dalam membangun personal branding di Instagram Berliana Anggit Tirtanta selalu memberikan nilai positif dan menjaga kepercaya yang diberikan oleh audiensnya. Konsisten terhadap kontennya membuat Berliana Anggit Tirtanta memiliki kredibilitas yang baik sebagai beauty enthusiast. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, langkahlangkahnya sebagai berikut (1) Pengumpulan data yaitu dengan metode wawancara mendalam dan observasi, (2) Reduksi data dengan melakukan pengolahan dan pengorganisasian data dari semua data yang telah dikumpulkan (3) Kesimpulan dan Verifikasi dengan menginterprestasikan dan menganalisis data-data yang ada berdasarkan teori yang digunakan oleh penulis untuk menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa personal branding Berliana Anggit Tirtanta memenuhi kedelapan konsep utama dari personal branding Peter Montoya. Penerapan konsep personal branding di media sosial Instagram membuat Berliana Anggi Tirtanta mendapatkan spesialisasi sebagai selebgram beauty oleh pengikutnya di Instagram.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: personal branding, selebgram, Instagram
Subjects: Komunikasi > Advertising
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: editor2 dua uajy
Date Deposited: 17 Mar 2021 06:35
Last Modified: 17 Mar 2021 06:35
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/23533

Actions (login required)

View Item View Item