POTENSI ANTIBAKTERI EKSTRAK TANAMAN SUKU RUBIACEAE DAN APLIKASINYA DALAM SEDIAAN HAND SANITIZER

R, Sriwahyuni I. (2020) POTENSI ANTIBAKTERI EKSTRAK TANAMAN SUKU RUBIACEAE DAN APLIKASINYA DALAM SEDIAAN HAND SANITIZER. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img] Text (Sriwahyuni I.R)
160801780.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tanaman suku Rubiaceae merupakan tanaman yang banyak digunakan sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Kandungan dalam tanaman suku Rubiaceae membuat beberapa peneliti tertarik untuk mengevaluasi antimikrobia dari tanaman ini. Kandungan senyawa aktif yang ada dalam tanaman suku Rubiaceae meliputi alkaloid, flavonoid, saponin, tanin, fenol, dan minyak atsiri (antrakuinon). Senyawa metabolit sekunder tersebut berpotensi sebagai senyawa antibakteri. Kandungan alkohol dalam hand sanitizer yang beredar di pasaran memberi rasa iritasi dan terbakar pada kulit jika digunakan secara terus menerus sehingga inovasi hand sanitizer dari tanaman suku Rubiaceae dapat dijadikan alternatif untuk membersihkan tangan. Hasil literature review ini menunjukkan bahwa ekstrak dan sediaan hand sanitizer tanaman suku Rubiaceae yang dievaluasi antimikrobianya dengan metode difusi agar dan broth dilution mempunyai daya antibakteri terhadap S. aureus dan E.coli. Luas zona hambat ekstrak dan sediaan hand sanitizer tanaman suku Rubiaceae lebih tinggi terhadap Gram positif dibdaningkan Gram negatif dan pelarut ekstrak terbaik yaitu metanol. Sediaan hand sanitizer tanaman suku Rubiaceae juga memiliki kualitas karakteristik fisik seperti bentuk, warna, dan bau serta stabilitas seperti pH, viskositas, homogenitas, daya lekat dan daya sebar yang baik. Kategori kualitas baik ini didasarkan pada kesesuaian SNI terkait kestabilan gel antiseptik yang meliputi pH, homogenitas, daya sebar, daya lekat dan viskositas.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Aktivitas antibakteri, Hand sanitizer, Suku Rubiaceae, S. aureus, E. coli
Subjects: Teknobiologi > Tekno Industri
Divisions: Fakultas Teknobiologi > Biologi
Depositing User: editor2 dua uajy
Date Deposited: 30 Mar 2021 10:15
Last Modified: 30 Mar 2021 10:15
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/23636

Actions (login required)

View Item View Item