ANALISIS KINERJA STRUKTUR PADA DESAIN GEDUNG DIAGNOSTIC CENTER RUMAH SAKIT PANTI RAHAYU DENGAN DILATASI

Setiawan, Risky (2021) ANALISIS KINERJA STRUKTUR PADA DESAIN GEDUNG DIAGNOSTIC CENTER RUMAH SAKIT PANTI RAHAYU DENGAN DILATASI. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Risky Setiawan)
170216786_Bab 0.pdf

Download (384kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170216786_Bab 1.pdf

Download (428kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170216786_Bab 2.pdf

Download (223kB) | Preview
[img]
Preview
Text
170216786_Bab 3.pdf

Download (859kB) | Preview
[img] Text
170216786_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (157kB)
[img] Text
170216786_Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
170216786_Bab 6.pdf

Download (203kB) | Preview

Abstract

Salah satu perencanaan struktur dengan tahan gempa dapat menggunakan metode seismic performance based design atau dengan cara mendesain struktur berdasarkan performa akibat beban seisimik, dengan melakukan desain berdasarkan kinerja struktur diharapkan menekankan pada penyelamatan jiwa serta aspek ekonomis bangunan dengan menggunakan cara inelastik sehingga menyatakan perilaku nonlinier struktur secara eksplisit. Selain itu kinerja struktur dapat digunakan untuk mengetahui perilaku struktur akibat beban seisimik guna mengevaluasi sistem struktur yang ada. Keamanan dari struktur gedung diagnostic center Rumah Sakit Panti Rahayu dapat dievaluasi menggunakan level kinerja layan, level kinerja ultimit dan level kinerja berdasarkan ATC-40. Pada penentuan level kinerja batas layan dan batas ultimit struktur digunakan perarturan berdasarkan SNI 1726:2002 dan SNI 1726:2019, sedangkan untuk penentuan nilai kinerja menggunakan ATC-40 berdasarkan titik performa pada grafik ADRS. Kurva ADRS ini berisi hubungan antara kurva kapasitas dan kurva demand, dari kurva pushover dapat digunakan untuk menentukan nilai daktilitas struktur. Dengan melakukan analisis kinerja struktur tersebut dapat diketahui apakah bangunan aman terhadap beban gempa yang direncanakan. Dengan adanya evaluasi kinerja struktur serta melihat terbentuknya sendi plastis dan level kinerja dari bangunan tersebut, dapat direncanakan struktur yang efisien. Pada penelitian gedung diagnostic center bagian A dan B nilai batas layan dan ultimit dari yang diijinkan tidak terlampaui, jadi pada saat gempa rencana terjadi struktur masih masuk kedalam tingkatan aman. Dari titik performa gedung A dan B nilai performance point masih lebih tinggi dibanding gaya geser dasar rencana yang diakibatkan oleh beban gempa, untuk rasio perpindahan maksimum akibat beban gempa dengan tinggi maksimal gedung nilainya masih dibawah 0,01 yang berarti kinerja struktur gedung masuk dalam level Immeddiate Occupancy.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Capacity Spektrum Method, Dilatasi struktur, Kinerja batas layan
Subjects: Sipil > Struktur
Sipil > Struktur
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 05 Oct 2022 09:34
Last Modified: 05 Oct 2022 09:34
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/27564

Actions (login required)

View Item View Item