PENGARUH CITRA MEREK, DESAIN, KUALITAS DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PELANGGAN MIXUE DI KOTA KENDARI

Pradipta, Irene Tiara Pusparani (2023) PENGARUH CITRA MEREK, DESAIN, KUALITAS DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PELANGGAN MIXUE DI KOTA KENDARI. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Irene Tiara Pusparani Pradipta)
190324851 0.pdf

Download (750kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190324851 1.pdf

Download (235kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190324851 2.pdf

Download (349kB) | Preview
[img] Text
190324851 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (273kB)
[img] Text
190324851 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (467kB)
[img]
Preview
Text
190324851 5.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perkembangan pada dunia bisnis saat ini sangat pesat dalam berbagai industri. Bisnis kuliner kini terus bertumbuh dan berkembang dan tidak terlihat menurun setelah adanya pandemi. Terutama pada sektor minuman yang di setiap tahun memperoleh inovasi terbaru untuk meluncurkan varian rasa minuman yang tentu menjadi incaran seluruh kalangan masyarakat. Saat ini, di industri minuman selalu tampil dengan menarik dan cepat menyebar ke negara-negara di Asia Tenggara, terutama di Indonesia. Terdapat berbagai macam produk minuman yang menjadi tren, seperti es krim dan minuman teh dengan tambahan bubble tea (boba), dan semua itu berkembang di pasar secara cepat. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menganalisis pengaruh citra merek, desain, kualitas dan harga terhadap keputusan pembelian pelanggan Mixue di Kota Kendari. Sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 145 responden. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling. Data yang digunakan adalah data primer yang telah diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara online melalui google form dengan kriteria responden yaitu berdomisili di Kota Kendari, mengetahui dan pernah membeli produk Mixue minimal 2 (dua) kali dalam 3 (tiga) bulan terakhir. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Data diolah menggunakan software SPSS versi 23.0. Hasil penelitian ini menyatakan citra merek berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian. Desain berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian. Kualitas berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian. Harga berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PENGARUH CITRA MEREK, DESAIN, KUALITAS DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PELANGGAN MIXUE DI KOTA KENDARI
Subjects: Manajemen > Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Editor 2 uajy
Date Deposited: 13 Sep 2023 20:14
Last Modified: 13 Sep 2023 20:14
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/29882

Actions (login required)

View Item View Item