STRATEGI NEGOSIASI DESK TELEPHONY AGENT DALAM UPAYA PENANGANAN PEMBIAYAAN KREDIT MOBIL BERMASALAH (Studi Kasus Pada Mitra Desk Telephony Agent di PT Cipta Sedaya DigitalIndonesia)

Sihombing, Elisabet Belinda (2023) STRATEGI NEGOSIASI DESK TELEPHONY AGENT DALAM UPAYA PENANGANAN PEMBIAYAAN KREDIT MOBIL BERMASALAH (Studi Kasus Pada Mitra Desk Telephony Agent di PT Cipta Sedaya DigitalIndonesia). S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Elisabet Belinda Sihombing)
191007014_Bab 0.pdf

Download (702kB) | Preview
[img]
Preview
Text
191007014_Bab 1.pdf

Download (320kB) | Preview
[img] Text
191007014_Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB)
[img] Text
191007014_Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (344kB)
[img]
Preview
Text
191007014_Bab 4.pdf

Download (357kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena banyaknya mitra PT Cipta Sedaya Digital Indonesia yang ada di Yogyakarta, khususnya terhadap mitra desk telephony agent. Banyaknya mitra membuat semakin banyak juga kejadian yang bisa terjadi dalam proses bekerja karena setiap mitra mempunyai cara tersendiri dalam menyelesaikan pekerjaannya walaupun aturan yang dibuat sudah ada. Namun tidak semua mitra dapat benar-benar menjalankan hal tersebut. Maka yang menjadi rumusan masalah penulis yang ingin dikaji dalam penelitian ini yaitu seperti apa bentuk strategi negosiasi dan bagaimana strategi negosiasi yang dilakukan mitra desk telephony agent dalam menghadapi permasalahan pembiayaan kredit mobil bermasalah, berdasarkan pengkategorian masalah sesuai aturan yang berlaku saat itu di PT Cipta Sedaya Digital Indonesia. Dalam melakukan penelitian, metode yang penulis gunakan yaitu kualitatif deskriptif. Informan yang penulis peroleh menggunakan teknik purposive sampling, yakni 5 mitra desk telephony agent yang ada di PT Cipta Sedaya Digital Indonesia tersebut. Saat mengumpulkan data, penulis melakukannya dengan cara observasi partisipasi, wawancara mendalam, dokumentasi data primer dan sekunder. Setelah terkumpulnya semua data yang dibutuhkan, kemudian penulis pun melakukan triangulasi, dipilah, direduksi, diinterpretasi, disajikan lalu ditarik kesimpulan. Hasil penelitian yang penulis dapatkan menunjukkan bahwa bentuk strategi negosiasi digunakan oleh mitra adalah strategi negosiasi kolaborasi yang disesuaikan mitra delta terhadap perilaku customer yang berbeda-beda yang dapat diamati saat mitra delta memulai inisiasi, mendesain kesepakatan, hingga mengatur kesepakatan. Terkait bagaimana strategi negosiasi yang dilakukannya diberikan melalui dorongan/pengaruh dalam bentuk kata-kata mencakup: jangka waktu, minimal pembayaran (angsuran pokok), dan cara pembayaran. Hambatan mitra delta dalam melakukan strategi negosiasi dalam pembiayaan kredit mobil bermasalah ini juga dipengaruhi oleh berbagai faktor. Namun penulis memfokuskannya pada mitranya sendiri terkait kepatuhan skrip telepon dan communication skill dan kedisiplinan mitra dalam membuat kesepakatan bayar yang menjadi aturan bagi semua mitra saat melakukan pekerjaan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: mitra desk telephony agent, bentuk dan proses strategi negosiasi
Subjects: Sosiologi > Business
Divisions: Fakultas ISIP > Sosiologi
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 24 Nov 2023 18:43
Last Modified: 24 Nov 2023 18:43
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/30612

Actions (login required)

View Item View Item