ANALISIS RENCANA KELAYAKAN INVESTASI DALAM MEMBUKA CABANG PADA WARUNG MAKAN MBAK DIAH

Batuah, Natalina (2024) ANALISIS RENCANA KELAYAKAN INVESTASI DALAM MEMBUKA CABANG PADA WARUNG MAKAN MBAK DIAH. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (Natalina Batuah)
200425932_Bab 0.pdf

Download (391kB) | Preview
[img]
Preview
Text
200425932_Bab 1.pdf

Download (377kB) | Preview
[img]
Preview
Text
200425932_Bab 2.pdf

Download (331kB) | Preview
[img] Text
200425932_Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (339kB)
[img] Text
200425932_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (518kB)
[img]
Preview
Text
200425932_Bab 5.pdf

Download (539kB) | Preview

Abstract

Ibu Dyah Anggraeni merupakan pelaku usaha yang berencana akan membuka cabang Warung Makan Mbak Diah. Dalam pembukaan cabang ini Ibu Dyah Anggraeni membutuhkan analisis kelayakan investasi dalam membuka cabang. Warung Makan Mbak Diah, yang telah beroperasi sejak tahun 1990-an, merupakan salah satu tempat makan yang telah memiliki reputasi baik di kota tersebut. Dengan adanya perbaikan kondisi ekonomi dan peningkatan jumlah pelanggan pasca-pandemi Covid-19, Warung Makan Mbak Diah berencana untuk membuka cabang baru di Bantul, Yogyakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kelayakan keputusan investasi untuk membuka cabang Warung Makan Mbak Diah dengan menggunakan wawancara, survei, dan dokumentasi. Fokus penelitian adalah aspek keuangan, dan metode Net Present Value (NPV) mencakup perhitungan investasi awal, evaluasi aliran kas masuk bersih, penentuan tingkat diskonto, dan penilaian keputusan investasi berdasarkan hasil perhitungan NPV. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rencana investasi pembukaan cabang baru pada Warung Makan Mbak Diah menghasilkan NPV positif yaitu sebesar Rp5.472.317. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa investasi pembukaan cabang Warung Makan Mbak Diah layak untuk dilakukan. Analisis NPV menunjukkan nilai positif, yang berarti investasi tersebut diharapkan memberikan keuntungan dan meningkatkan nilai perusahaan. Saran penulis yaitu pemilik usaha dapat merealisasikan rencana pembukaan cabang Warung Makan Mbak Diah agar dapat memberikan keuntungan bagi pemilik usaha.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kelayakan Investasi, Net Present Value (NPV), Analisis Kelayakan Investasi, Investasi
Subjects: Akuntansi > Akuntansi Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 19 Sep 2024 16:34
Last Modified: 19 Sep 2024 16:34
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/32426

Actions (login required)

View Item View Item