Manurung, Friska Novita (2010) PEREMPUAN DALAM SISTEM JARINGAN MULTI LEVEL MARKETING ORIFLAME CABANG YOGYAKARTA. S1 thesis, UAJY.
|
Text (Halaman Judul)
0SOS02134.pdf Download (412kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I)
1SOS02134.pdf Download (72kB) | Preview |
|
Text (Bab II)
2SOS02134.pdf Restricted to Registered users only Download (74kB) |
||
Text (Bab III)
3SOS02134.pdf Restricted to Registered users only Download (152kB) |
||
|
Text (Bab IV)
4SOS02134.pdf Download (87kB) | Preview |
Abstract
Globalisasi menggeser peran perempuan, dimana kini perempuan diberi peluang untuk dapat berkiprah di sektor publik. Multi Level Marketing yang juga merupakan produk dari globalisasi menawarkan kesempatan untuk perempuan yang ingin berkiprah di sektor publik, namun tidak mengabaikan sektor domestiknya. Dengan menjadi member dalam Multi Level Marketing, perempuan dapat bergabung dalam jaringan serta membangun jaringan di bawahnya. Permasalahan dalam peneliatian ini adalah mengenai bagaimana sistem yang dipakai dalam jaringan? Apa persoalan yang timbul dalam jaringan? Bagaimana cara menyelesaikan persoalan yang terjadi. Bertujuan untuk dapat mengetahui sistem yang dipakai dalam membangun jaringan, persoalan yang timbul serta cara penyelesaiannya. Metode penelitian menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan mengumpulkan data berupa observasi dan wawancara. Penggunaan penjualan langsung (diirect selling) serta perekrutan member sebagai downline dalam membangun jaringan, merupakan sistem yang digunakan dalam Multi Level marketing Oriflame cabang Yogyakarta. Dalam membangun jaringan timbul persoalan-perrsoalan sepert, dowline pindah jaringan, upline menutup account dowline, penolakan yang diterima saat merekrut member,juga tidak punya bakat dalam pemasaran. Penyelesaian persoalan- persoalan yang timbul dengan cara upline harus bisa mendapatkan kepercayaan kembali dari dowline, menegur bahkan memberi sanksi kepada downline yang bermasalah, memberikan pelatihan bagi perkembangan member, mengajak member baru untuk terlibat langsung dalam aktivitas perekrutan dan pemasaran. Kesimpulan dari penelitian ini diperlu adanya keseriusan dan peningkatan peran upline yang dapat dikategorikan sebagai pemimpin dalam jaringan dibawahnya untuk dapat menemukan cara menyelesaikan persoalan-persoalan yang timbul dalam jaringan, sehingga dalam proses membangun jaringan dapat berjalan dengan lebih baik dan efektif
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem, Jaringan Multi Level Marketing, Interaksi Sosial |
Subjects: | Sosiologi > Business |
Divisions: | Fakultas ISIP > Sosiologi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 19 Jul 2013 10:19 |
Last Modified: | 19 Jul 2013 10:19 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/3262 |
Actions (login required)
View Item |