Pradipta, Nathanael Ruben (2024) ANALISIS USABILITY APLIKASI E-COMMERCE MENGGUNAKAN METODE USABILITY HEURISTIC EVALUATION. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA.
|
Text (Nathanael Ruben Pradipta)
170709561_Bab 0.pdf Download (482kB) | Preview |
|
|
Text
170709561_Bab 1.pdf Download (407kB) | Preview |
|
|
Text
170709561_Bab 2.pdf Download (411kB) | Preview |
|
Text
170709561_Bab 3.pdf Restricted to Registered users only Download (487kB) |
||
Text
170709561_Bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (499kB) |
||
Text
170709561_Bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (943kB) |
||
|
Text
170709561_Bab 6.pdf Download (406kB) | Preview |
Abstract
Shopee adalah situs e-commerce yang didirikan pada tahun 2015 dan saat ini beroperasi di banyak negara seperti Malaysia, Thailand, Taiwan, Indonesia, Vietnam, Filipina, dan Brasil. Shopee menawarkan berbagai produk dari toko dan perorangan dalam berbagai kategori seperti fashion, elektronik, dan barang rumah tangga. Selain menyediakan produk, Shopee juga berfokus pada tampilan antar- muka yang menarik dan fungsi yang mudah dimengerti untuk meningkatkan kepuasan pelanggan. Kualitas aplikasi e-commerce memengaruhi jumlah pelanggan yang berbelanja, yang dinilai berdasarkan standar tertentu. Penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui hasil analisis usability pada kinerja antar-muka pengguna aplikasi Shopee menggunakan uji evaluasi usability heuristic. Penelitian ini bertujuan untuk mengumpulkan data tentang pengalaman pengguna aplikasi e-commerce, khususnya pengguna platform Shopee di D.I. Yogyakarta. Data penelitian diperoleh melalui pengisian kuesioner secara online di Google Form oleh 100 responden. Untuk memilih responden, penelitian ini menggunakan metode pengambilan sampel convenience, yang berarti pengambilan sampel dilakukan secara kebetulan atau tanpa perencanaan sebelumnya. Setelah melakukan pengumpulan data, maka dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Selanjutnya, peneliti melakukan evaluasi data berdasarkan variabel usability heuristic. Penelitian usability pada Shopee menunjukkan kinerja baik dengan skor 86.80%. Platform ini dianggap mudah digunakan oleh berbagai jenis kelamin, dengan skor tertinggi pada variabel Flexibility and Efficiency of Use (87.93%). Kebebasan pengguna (84.33%), visibilitas sistem (83.80%), konsistensi (84.33%) dan desain estetik (85.50%) dinilai baik. Meskipun begitu, pada indikator Recognition Rather Than Recall dan Match Between System and the Real World mendapatkan nilai lebih rendah dibandingkan dengan indikator lainnya yaitu sebesar 83.67% dan 80.53%, sehingga menjadi masalah usability yang perlu ditangani oleh pihak Shopee.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis usability, Shopee, e-commerce, usability, heuristic evaluation |
Subjects: | Teknik Informatika > Mobile Computing |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika |
Depositing User: | Editor 3 uajy |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 16:41 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 16:41 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/32714 |
Actions (login required)
View Item |