FOMO, KELANGKAAN, DAN DISKON: FAKTOR PEMICU PERILAKU PEMBELIAN IMPULSIF DALAM FLASH SALE LIVE-STREAMING TIKTOK

Nugraha, Anastasius Yuan Cahya Didalunanda Eka (2024) FOMO, KELANGKAAN, DAN DISKON: FAKTOR PEMICU PERILAKU PEMBELIAN IMPULSIF DALAM FLASH SALE LIVE-STREAMING TIKTOK. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA.

[img] Text (Anastasius Yuan Cahya Didalunanda Eka Nugraha)
200325550_Bab 0.pdf

Download (522kB)
[img] Text
200325550_Bab 1.pdf

Download (278kB)
[img] Text
200325550_Bab 2.pdf

Download (454kB)
[img] Text
200325550_Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (419kB)
[img] Text
200325550_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (790kB)
[img] Text
200325550_Bab 5.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mendorong konsumen generasi muda untuk melakukan pembelian impulsif selama flash sale live-streaming di platform TikTok. TikTok, sebagai platform social commerce, memungkinkan interaksi dua arah secara langsung antara penjual dan pembeli. Dengan mengacu pada teori S-O-R, studi ini mengeksplorasi hubungan antara kelangkaan, diskon dalam penjualan live-streaming (DOLS), dan fear of missing out (FoMO), serta dampaknya pada perilaku pembelian impulsif. Pengumpulan data dilakukan melalui survei online dan berhasil memperoleh 249 responden dari generasi Z. Data dianalisis menggunakan SmartPLS 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelangkaan dan DOLS memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kecenderungan konsumen mengalami FoMO. Ketika konsumen merasakan FoMO, mereka cenderung terdorong untuk melakukan perilaku pembelian impulsif. Studi ini memberikan wawasan praktis bagi pemasar dan perusahaan dalam memanfaatkan kombinasi kelangkaan dan diskon untuk mendorong penjualan dalam penjualan live-streaming.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kelangkaan, diskon, fear of missing out, perilaku pembelian impulsif, TikTok, live-streaming
Subjects: Manajemen > Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Editor 3 uajy
Date Deposited: 21 Mar 2025 08:17
Last Modified: 21 Mar 2025 08:17
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/33867

Actions (login required)

View Item View Item