Meidika, Arnoldus (2014) PENGARUH TINGKAT KREDIBILITAS ENDORSER DAN BRAND AWARENESS TERHADAP MINAT BELI MINUMAN BERENERGI (Studi Eksplanatif Iklan Televisi KUKU BIMA ENERGI Rosa versi “Jigojagajig” di Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta). S1 thesis, UAJY.
|
Text (Halaman Judul)
0KOM03371.pdf Download (814kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I)
1KOM03371.pdf Download (361kB) | Preview |
|
Text (Bab II)
2KOM03371.pdf Restricted to Registered users only Download (330kB) |
||
Text (Bab III)
3KOM03371.pdf Restricted to Registered users only Download (347kB) |
||
|
Text (Bab IV)
4KOM03371.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Keberadaan endorser yang kredibel sebagai juru komunikasi diyakini dapat mengangkat brand awareness dan menumbuhkan minat beli masyarakat. Oleh karena itu iklan televisi Kuku Bima Ener-G versi “Jigojagajig” yang melibatkan sejumlah artis dan atlet berprestasi hadir ditengah masyarakat. Kehadiran Judika yang berprestasi dalam dunia tarik suara (Indonesian Idol), Bambang Pamungkas sebagai bintang sepak bola, Doni Kesuma yang merupakan atlet softball sekaligus artis, serta binaragawan Ade Rai mampu mewakili sosoksosok insan yang kuat dan sehat karena selalu mengkonsumsi minuman berenergi. Ade Rai sebagai salah satu endorser dalam iklan tersebut diyakini memiliki kredibiltas dari produk yang diiklankannya karena telah dibuktikannya melalui prestasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah tingkat kredibilitas Endorser Dan Tingkat Brand Awareness berpengaruh terhadap minat beli minuman berenergi dalam iklan Kuku Bima Ener-G Rosa versi Jigojagajig. Variabel-variabel yang diteliti adalah kredibiltas endoser, brand awareness dan minat beli. Metode penelitian ini menggunakan metode survey sedangkan jenis penelitian adalah explanatory research yaitu penelitian yang bertujuan untuk memberikan keterangan mengenai suatu permasalahan dan menjelaskan hubungan kausal melalui pengujian hipotesis, dengan lokasi penelitain di kecamatan Umbulharjo. Penelitian ini membuktikan bahwa besarnya pengaruh kredibilitas endorser terhadap minat beli hanya sebesar 4,1%, oleh karena itu perusahaan diharapkan menggunakan endorser lain yang mempunyai kredibiltas tinggi atau endorser meningkatkan pengetahuan, keahlian atau pengalamannya terkait minuman berenergi. Besarnya pengaruh brand awareness terhadap minat beli adalah sebesar 28,6%. Hal ini berarti brand awareness mempunyai pengaruh yang dominan terhadap minat beli masyarakat, oleh karena itu perusahaan harus meningkatkan brand awarenessnya agar masyarakat tertarik untuk membeli Kuku Bima Ener-G. Besarnya pengaruh antara kredibiltas endorser dan brand awareness terhadap minat beli hanya sebesar 43,2%, sedangkan sisanya sebesar 56,8% dipengaruhi oleh variable lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kredibilitas Endorser, Brand Awareness, Minat Beli |
Subjects: | Komunikasi > Advertising |
Divisions: | Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 11 Feb 2014 09:59 |
Last Modified: | 11 Feb 2014 09:59 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/4632 |
Actions (login required)
View Item |