FAKTOR-FAKTOR YANG BERPERAN PADA DIGITAL AGENCY DALAM PEMILIHAN BUZZER DI SOCIAL MEDIA (Studi Eksploratif Kualitatif Faktor-Faktor Yang Berperan Pada Digital Agency Dalam Pemilihan Buzzer Di twitter)

Febriawan, Bobby (2013) FAKTOR-FAKTOR YANG BERPERAN PADA DIGITAL AGENCY DALAM PEMILIHAN BUZZER DI SOCIAL MEDIA (Studi Eksploratif Kualitatif Faktor-Faktor Yang Berperan Pada Digital Agency Dalam Pemilihan Buzzer Di twitter). S1 thesis, UAJY.

[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
0KOM03966.pdf

Download (527kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
1KOM03966.pdf

Download (649kB) | Preview
[img] Text (Bab II)
2KOM03966.pdf
Restricted to Registered users only

Download (504kB)
[img] Text (Bab III)
3KOM03966.pdf
Restricted to Registered users only

Download (868kB)
[img]
Preview
Text (Bab IV)
4KOM03966.pdf

Download (213kB) | Preview

Abstract

Semiocast.com yang menjelaskan bahwa Indonesia adalah negara pengguna Twitter terbanyak ke lima di dunia dan Jakarta menjadi kota teraktif dalam posting tweet di dunia. Tidak heran, digital agency memanfaatkan Twitter untuk mempromosikan brand melalui buzzer sebagai komunikator atau brand endorser untuk menyampaikan pesan kepada pengguna Twitter. Maka dari itu, peneliti melakukan penelitian dengan judul faktor-faktor yang berperan pada digital agency dalam pemilihan buzzer di social media. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menemukan faktor-faktor yang berperan pada digital agency dalam pemilihan buzzer di Twitter. Penelitian ini adalah penelitian ekploratif kualitatif, dimana peneliti menemukan datadata dengan menggunakan depth interview dengan obyek penelitian dan observasi akun buzzer. Obyek penelitian adalah tiga digital agency di Jakarta yaitu XM Gravity, Tequila Digital, Isobar Indonesia. Penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber dan metode, dimana peneliti memeriksa keabsahan data dari hasil depth interview dari ketiga digital agency serta hasil observasi akun buzzer. Berdasarkan hasil wawancara dengan obyek penelitian didapati bahwa terdapat beberapa faktor yang berperan pada digital agency dalam pemilihan buzzer di Twitter yaitu objective campaign, compatibility, engagement, followers, influence type, area, budget dari klien, tarif buzzer dan track record. Berdasarkan teori yang dipakai yaitu teori tentang komunikator dari Cangara dan The TEARS Model, maka didapati bahwa digital agency juga menerapkan teori tersebut dalam pemilihan buzzer di Twitter. Kesimpulan dari penelitian ini adalah, faktor yang berperan pada digital agency dalam pemilihan buzzer di Twitter yaitu objective campaign, compatibility, engagement, followers, influence type, area, budget dari klien, tarif buzzer dan track record.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Social media, Twitter, digital agency, buzzer, komunikator
Subjects: Komunikasi > Advertising
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 18 Feb 2014 11:43
Last Modified: 18 Feb 2014 11:43
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/4716

Actions (login required)

View Item View Item