PEMBERITAAN GEBRAKAN 100 HARI JOKOWI – BASUKI (Studi Analisis Isi Fungsi Media pada Pemberitaan Gebrakan 100 Hari Jokowi-Basuki dalam Liputan Khusus di Media Online Kompas.com)

Pratiwi, Priska Sari (2014) PEMBERITAAN GEBRAKAN 100 HARI JOKOWI – BASUKI (Studi Analisis Isi Fungsi Media pada Pemberitaan Gebrakan 100 Hari Jokowi-Basuki dalam Liputan Khusus di Media Online Kompas.com). Jurnal Ilmu Komunikasi. pp. 1-14.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (782kB) | Preview

Abstract

Memasuki era digital, masyarakat semakin kompleks dengan kebutuhan informasi yang semakin meningkat. Kebutuhan ini berkaitan dengan fungsi media sebagai penyalur informasi.Pemberitaan di media online dianggap lebih cepat dibandingkan dengan media cetak atau penyiaran. Kompas.com adalah salah satu portal berita online yang cukup populer di Indonesia. Pemberitaan mengenai gebrakan yang dilakukan Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahja Purnama (Basuki) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta pun tak luput dari perhatian kompas.com Penelitian ini membahas mengenai penerapan fungsi kompas.com dalam memberitakan gebrakan 100 hari Jokowi-Basuki yang diulas dalam liputan khusus. Penerapan fungsi ini berkaitan dengan apa yang harus dilakukan oleh media massa dan menjadi tujuannya dalam menyampaikan pesan. Kompas.com termasuk intens memberitakan tentang Jokowi-Basuki dibandingkan dengan media online lainnya. Rentang waktu penelitian adalah selama 100 hari masa kerja setelah Jokowi-Basuki terpilih yaitu 15 Oktober 2012-22 Januari 2013 dengan sampel sebanyak 79 artikel berita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungsi yang menonjol dalam pemberitaan adalah fungsi korelasi. Fungsi ini berkaitan dengan sumber berita yang menghubungkan peristiwa yang terjadi kepada pembaca. Jokowi menjadi sumber berita utama karena berhubungan langsung dengan program kerja yang menjadi topik penting dalam pemberitaan. Sedangkan dalam fungsi informasi masih ditemukan adanya percampuran fakta dan opini serta kelengkapan berita yang belum terpenuhi. Kompas.com juga lebih menonjolkan unsur menarik dibandingkan unsur penting tentang pemberitaan gebrakan 100 hari Jokowi- Basuki. Sebagian besar berita memuat ancaman dan informasi yang berulang pada pembaca. Hal ini sesuai dengan karakteristik media online yang kerap memberitakan berulang informasi yang disajikan. Selain itu, nilai positif mendominasi pemberitaan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: analisis isi kuantitatif, media online, fungsi media, kompas.com, Jokowi-Basuki
Subjects: Komunikasi > Jurnalisme
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 20 Jun 2014 07:52
Last Modified: 20 Jun 2014 07:52
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/5295

Actions (login required)

View Item View Item