Idham Samawi dan Persatuan Sepakbola Indonesia Bantul (Persiba) di Rubrik Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat (Studi Analisis Framing Pemberitaan Rubrik Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat periode 27 Juli hingga 1 Agustus 2013 Mengenai Idham Samawi dan Persiba)

Harminanto, FX. (2014) Idham Samawi dan Persatuan Sepakbola Indonesia Bantul (Persiba) di Rubrik Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat (Studi Analisis Framing Pemberitaan Rubrik Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat periode 27 Juli hingga 1 Agustus 2013 Mengenai Idham Samawi dan Persiba). S1 thesis, UAJY.

[img] Text (Halam Judul)
KOM003324.pdf

Download (1MB)
[img] Text (bab I)
KOM103324.pdf

Download (126kB)
[img] Text (Bab II)
KOM203324.pdf

Download (150kB)
[img] Text (Bab III)
KOM303324.pdf
Restricted to Registered users only

Download (914kB)
[img] Text (Bab IV)
KOM403324.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berawal saat peneliti menemukan enam berita bersambung tentang napak tilas tim Persiba (Persatuan Sepakbola Indonesia Bantul) di Rubrik Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat pada tanggal 27 Juli hingga 1 Agustus 2013. Kemudian pada saat itu pula ada kejadian yang sedang terjadi pada Idham Samawi dan juga Persiba. Penetapan tersangka Idham oleh Kejaksaan Tinggi Negeri Yogyakarta pada 19 Juli 2013 dan juga sedang kacaunya keadaan tim Persiba yang mengalami kesulitan dana ditengah Indonesia Premier League yang tidak jelas. Kemudian yang membuat lebih menarik lagi adalah ketika permasalahan yang terjadi juga berhubungan satu sama lain. Idham Samawi sedang terkena permasalahan tentang dugaan keterlibatan atas kasus Dana Hibah Persiba pada tahun 2011. Di sisi lain yang membuat penelitian ini menarik untuk diteliti lebih lanjut adalah hubungan antara Persiba, Kedaulatan Rakyat dan juga Idham Samawi. Idham Samawi masih tercatat sebagai penasihat di jajaran manajemen Kedaulatan Rakyat dan juga menjabat sebagai Ketua Umum Persiba terhitung sampai tahun 2013. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk meneliti frame Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat mengenai Idham Samawi dan Persiba secara lebih mendalam. Peneliti merasakan dan melihat adanya hal yang tak biasa pada pemberitaan Sportmania Harian Kedaulatan Rakyat terutama pada periode 27 Juli hingga 1 Agustus 2013 tersebut.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Persiba, Sportmania, Idham Samawi, Framing
Subjects: Komunikasi > Jurnalisme
Divisions: Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 29 Aug 2014 08:55
Last Modified: 29 Aug 2014 08:55
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/5708

Actions (login required)

View Item View Item