Tania, Kristi Yunda Potensi Calotropis gigantea Sebagai Fitoremediator Logam Berat Pb. [Research]
Text (Penelitian Teknobiologi)
lap riset lndah.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian dengan judul “Potensi Calotropis gigantea Sebagai Fitoremediator Logam Berat Pb” bertujuan untuk mengetahui potensi tanaman Calotropis gigantea potensi dalam meremediasi tanah tercemar logam berat Pb serta melihat efektivitasnya. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan perlakuan penambahan logam berat Pb sebanyak 0 ppm, 250 ppm, 500 ppm dan 750 ppm. Tanaman yang digunakan adalah biduri (Calotropis gigantea) yang telah dilakukan aklimasi selama 1 bulan dan perlakuan fitoremediasi selama 28 hari. Setelah dilakukan penelitian dapat disimpulkan bahwa: tanaman Calotropis gigantea memiliki potensi dalam meremediasi tanah tercemar logam berat Pb dengan kemampuan menyerap sampai 93% pada kadar Pb yang rendah namun semakin kecil pada kadar yang tinggi; besarnya faktor transfer Pb Calotropis gigantea masih di bawah 1 sehingga kutrang baik sebagi tanaman fitoremediator; semakin besar logam berat Pb yang terserap semakin meningkatkan berat kering pada tanaman Calotropis gigantea
Item Type: | Research |
---|---|
Subjects: | Teknobiologi > Tekno Lingkungan |
Divisions: | Fakultas Teknobiologi > Biologi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 23 Feb 2015 09:24 |
Last Modified: | 14 Jan 2020 02:29 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/6891 |
Actions (login required)
View Item |