Dewi, Luciana Triani and Purnama, Ign. Luddy Indra and Yuniartha, Deny Ratna DESAIN DAN IMPLEMENTASI MEJA PRODUKSI EMPING GARUT DI KELOMPOK USAHA REKSO BAWONO PRAMBANAN - SLEMAN - DIY. [Research]
Text (Penelitian Teknik Industri)
TI61907.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Kelompok Rekso Bawono Desa Gayamharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan salah satu kelompok usaha tani yang menjalankan usaha pengolahan umbi garut, dengan produk unggulan emping garut. Permasalahan yang dihadapi kelompok ini adalah keluhan para pengrajin dalam proses produksi emping garut, khususnya proses penumbukan. Proses penumbukan emping garut dilakukan dengan cara duduk di lantai dalam jangka lama, sehingga dapat mengakibatkan kelelahan pada otot pinggul. Postur kerja yang tidak tepat dan dilakukan terus menerus menimbulkan permasalahan pada kesehatan pekerja dan lebih lanjut dapat berpotensi menurunkan produktivitas. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka melalui program pengabdian pada masyarakat ini ditawarkan solusi bagi kelompok pengrajin emping garut Rekso Bawono berupa implementasi fasilitas kerja yaitu rancangan meja kerja dalam proses produksi emping garut. Implementasi rancangan meja kerja akan memperbaiki postur kerja pada proses penumbukan, sehingga dapat meminimalkan kelelahan. Luaran (output) dari kegiatan pengabdian ini adalah produk hasil rancangan meja produksi emping garut yang sederhana dan mudah perawatannya agar sesuai dengan situasi dan kondisi kelompok usaha. Selain itu luaran (outcome) dari pengabdian ini adalah tulisan ilmiah yang akan dipublikasikan dalam jurnal ilmiah. Diharapkan program pengabdian bagi masyarakat yang diimplementasikan dapat mendukung usaha menjadi lebih berkembang dan menjadi unggulan potensial khususnya di Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Item Type: | Research |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | produksi emping garut, rancangan meja kerja, mudah perawatannya |
Subjects: | Teknik Industri > Industri |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 27 Apr 2015 09:35 |
Last Modified: | 27 Apr 2015 09:45 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/7184 |
Actions (login required)
View Item |