KECENDERUNGAN SENSITIVITAS ETIS MAHASISWA AKUNTANSI: IDEALIS ATAU RELATIVIS

Rustiana, . KECENDERUNGAN SENSITIVITAS ETIS MAHASISWA AKUNTANSI: IDEALIS ATAU RELATIVIS. [Research]

[img] Text (Penelitian Ekonomi Akuntansi)
EA46220.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mencari bukti empiris kecenderungan orientasi etis mahasiswa akuntansi apakah termasuk dalam kelompok idealis atau relativis. Sampel dalam penelitian ini sejumlah 183 mahasiswa akuntansi UAJY pada tahun akademik semester genap TA 2014/2015 yang sedang mengambil kelas sistem informasi manajemen, auditing 2 dan seminar auditing, praktik audit. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner yang langsung diberikan kepada para mahasiswa akuntansi tersebut. Data dianalisis dengan menggunakan prosentase analisis prosentase untuk masing-masing kelompok orientasi etis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keenderungan orientasi etis mahasiswa akuntansi adalah idealis. Analisis lebih detail dengan cara mengelompokkan responden menjadi empat kelompok orientasi etis dengan mengombinasikan tinggi rendahnya idealis dan relativis. Kombinasi orientasi etis yakni situasionis, absolutis, subjektivis dan eksepsionis. Kelompk terbanyak adalah kombinasi orientasi etis eksepsionis. Implikasi penelitian ini bagi program studi bermanfaat untuk membuat data base dan pemetaan riil orientasi etis mahasiswa akuntansi. Selanjutnya hasil penelitian ini dapat dijadikan input bagi pengurus prodi akuntansi didalam penyusunan bangun kurikulum prodi akuntansi khususnya di bidang konsentrasi audit.

Item Type: Research
Uncontrolled Keywords: mahasiswa akuntansi, orientasi etis, idealis, relativis.
Subjects: Akuntansi > Akuntansi Manejemen
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 28 Jul 2015 08:39
Last Modified: 28 Jul 2015 08:39
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/7676

Actions (login required)

View Item View Item