KEARIFAN LOKAL DALAM PENATAAN RUANG KAWASAN BENCANA VULKANIK STUDI KASUS: DESA KEPUHARJO CANGKRINGAN

Depari, Catharina Dwi Astuti (2015) KEARIFAN LOKAL DALAM PENATAAN RUANG KAWASAN BENCANA VULKANIK STUDI KASUS: DESA KEPUHARJO CANGKRINGAN. Jurnal Ilmiah Perencanaan Wilayah dan Kota Tata Loka UNDIP, 17 (1). pp. 21-36. ISSN 0852-7458

[img] Text (Artikel Teknik Arsitektur)
4.TATALOKA KEARIFAN LOKAL.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sejumlah kasus manajemen bencana di Asia Tenggara membuktikan bahwa kearifan lokal berperan besar dalam meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap dampak bencana. Pendekatan mitigasi bencana yang mengintegrasikan antara kearifan lokal dengan pengetahuan modern saat ini semakin aktif dilakukan sehingga partisipasi lokal merupakan syarat mutlak agar pendekatan ini dapat dilakukan.Secara arsitektural, sistem tata ruang merefleksikan nilai-nilai budaya lokal, termasuk di dalamnya pengetahuan masa lampau akan dampak bencana. Masyarakat Desa Kepuharjo, salah satu komunitas Merapi yang bermukim di zona rawan bencana, dikenal memiliki kearifan lokal yang berhubungan erat dengan pengetahuan mitigasi bencana dan kemudian diekspresikan melalui tradisi budaya, ritual keagamaan dan sistem tata ruangnya. Penelitian bertujuan untuk menegaskan peran kearifan lokal sebagai elemen penting dalam upaya meningkatkan ketahanan masyarakat Kepuharjo terhadap dampak erupsi dan mengungkap penerapan nilai-nilai tersebut ke dalam tata ruang setempat. Penelitian menggunakan metode interpretasi-etnografis yang mendasarkan interpretasi menurut pengetahuan lokal dan wawasan teoritis peneliti akan mitigasi bencana dan tata ruang.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: kearifan lokal, mitigasi bencana, tata ruang, interpretasi-etnografis
Subjects: Arsitektur > Lingkungan Kawasan
Penelitian Dosen > Arsitektur > Lingkungan Kawasan
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Arsitektur
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 30 Mar 2016 12:09
Last Modified: 30 Mar 2016 12:09
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/8976

Actions (login required)

View Item View Item