Perancangan Sistem Jasa dengan Quality Function Deployment: Studi Kasus di Usaha Salon& Spa

HEHANUSSA, PATRICIA GLORYA and Daryanto, Yosef (2015) Perancangan Sistem Jasa dengan Quality Function Deployment: Studi Kasus di Usaha Salon& Spa. In: Seminar Nasional Teknologi Terapan SV UGM 2014.

[img] Text (PROSIDING SNTT 2015)
SNTT 2015.pdf

Download (2MB)

Abstract

Quality Function Deployment (QFD) pada awalnya banyak digunakan untuk melakukan perancangan produk berupa barang. Kini, QFD juga telah digunakan untuk perancangan sistem dan produk jasa. Dalam penelitian ini, QFD digunakan untuk merancang sebuah usaha jasa baru berupa Salon dan Spa. Usaha tersebut mengambil target konsumen wanita dengan kisaran usia 17-30 tahun pada kelas menengah, dan kualitas layanan menjadi salah satu aspek yang sangat diperhatikan pemilik usaha. Dengan menggunakan QFD yang digambarkan dalam House of Quality (HoQ), dapat diidentifikasi 16 atribut layanan berdasarkan voice of customer seperti kebersihan, kerapian dan kenyamanan ruang salon, kesesuaian kualitas jasa dengan yang dijanjikan, dan kelengkapan, kesiapan dan kebersihan alat-alat yang dipakai. Dengan QFD juga dapat dikembangkan 24 respon teknis yang penting untuk memenuhi harapan konsumen, seperti memberikan pelatihan kepada karyawan, menetapkan standar sikap yang harus ditunjukkan karyawan kepada pelanggan, dan menetapkan prosedur kerja karyawan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: perancangan jasa, quality function deployment, house of quality
Subjects: Teknik Industri > Produksi
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 02 May 2016 11:05
Last Modified: 02 May 2016 11:05
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/9288

Actions (login required)

View Item View Item