Pembangunan Aplikasi SMS untuk Pencarian dan Pemesanan Buku Perpustakaan

Suselo, Thomas Pembangunan Aplikasi SMS untuk Pencarian dan Pemesanan Buku Perpustakaan. [Research]

[img] Text (Penelitian TF)
2008-Arsip-UAJY.pdf

Download (6MB)

Abstract

Dewasa ini kebutuhan informasi yang dapat diperoleh secara mudah dan cepat melalui perangkat bergerak sangat diperlukan. Berkembangnya teknologi komunikasi terutama telepon selular dengan sistem layanan pesan singkat atau Short Message Service (SMS) membuat komunikasi singkat dapat lebih cepat dan mudah dilakukan. Aplikasi SMS menjadi tren dan mutlak dimiliki oleh setiap ponsel, melalui SMS komunikasi singkat dapat dilangsungkan kapanpun dan dimanapun selama masih dalam jariganm operator, sehingga memudahkan komunikasi antara pengirim dan penerima informasi. SMS kini dapat digunakan bersamaan dengan perangkat lunak aplikasi komputer untuk mengakses informasi-informasi pada basis data sehingga memudahkan penggunanya. Berdasarkan fakta tersebut maka teknologi SMS pun dapat diadopsi untuk perangkat lunak aplikasi pada perpustakaan , terutama untuk mengirimkan informasi status buku berdasarkan pencarian dan pemesanan buku bagi pengguna perpustakaan yang menggunakan aplikasi ini. Pengguna perpustakaan dapat melakukan pencarian buku berdasarkan judul buku dan pemesanan buku pada perpustakaan dengan mengirimkan SMS menggunakan format tertentu, seperti contoh "CARI <SPASI> JUDULBUKU" atau "PESAN <SPASI> JUDULBUKU" atau "PESAN <SPASI> KODEBUKU", kemudian aplikasi perpustakaan dengan SMS akan memberikan informasi balasan berupa hasil pencarian ataupun hasil pemesanan buku. Penelitian ini berfokus pada bagaimana mengimplementasikan perangkat keras dan perangkat lunak yang dapat mendukung terciptanya layanan pengguna perpustakaan tersebut di atas, yaitu mengenai metode pengiriman, penerimaan dan pemrosesan pesan untuk menghasilkan informasi yang sesuai. Perangkat lunak Sistem Perpustakaan berbasis SMS berhasil diimplementasikan untuk melakukan pengiriman hasil pencarian dan pemesanan buku sesuai dengan permintaan pengirim (anggota perpustakaan) secara langsung dengan interval pembacaan pada server adalah 5 detik. Sistem mampu menangani format SMS yang salah dengan mengirimkan informasi untuk bantuan kepada pengirim. Pengiriman dan permintaan informasi perpustakaan dan nilai dilakukan dengan menggunakan media SMS melalui mode PDU (Protocol Data Unit) memudahkan koneksitas antara telepon selular (sebagai SMS Gateway) dan komputer (sebagai server) baik secara kabel maupun nirkabel.

Item Type: Research
Subjects: Teknik Informatika > Mobile Computing
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 28 Jul 2016 11:27
Last Modified: 28 Jul 2016 11:27
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/9979

Actions (login required)

View Item View Item