PENGARUH KEJELASAN SASARAN ANGGARAN, SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL, DAN PARTISIPASI MASYARAKAT TERHADAP AKUNTABILITAS PENGELOLAAN KEUANGAN DESA PADA DESA BERKEMBANG DI PROVINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Kusumawati, Sesilia Inez Lintang (2023) PENGARUH KEJELASAN SASARAN ANGGARAN, SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL, DAN PARTISIPASI MASYARAKAT TERHADAP AKUNTABILITAS PENGELOLAAN KEUANGAN DESA PADA DESA BERKEMBANG DI PROVINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (Sesilia Inez Lintang Kusumawati)
190424723 0.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
190424723 1.pdf

Download (424kB) | Preview
[img]
Preview
Text
190424723 2.pdf

Download (539kB) | Preview
[img] Text
190424723 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (570kB)
[img] Text
190424723 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (748kB)
[img]
Preview
Text
190424723 5.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kejelasan sasaran anggaran, sistem pengendalian internal, dan partisipasi masyarakat terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan desa. Subjek pada penelitian ini adalah 11 desa yang masih dalam status berkembang di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, antara lain Desa Kaligintung, Desa Kulur, Desa Donomulyo, Desa Banyuroto, Desa Depok, Desa Karangwuluh, Desa Plumbon, Desa Wukirharjo, Desa Kanoman, Desa Gayamharjo, dan Desa Kalidengen. Penelitian ini merupakan penelitian empiris kuantitatif. Jenis data yang digunakan yaitu data primer, yang diperoleh dari hasil pengisian kuesioner. Teknik sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan kriteria yaitu kepala desa, sekretaris desa, kepala urusan, kepala seksi, dan kepala dusun yang sudah menjabat minimal 1 tahun. Jumlah kuesioner yang dibagikan adalah sebanyak 155 kuesioner, tetapi sebanyak 15 kuesioner tidak dapat diolah karena tidak dikembalikan. Pengolahan data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kejelasan sasaran anggaran, sistem pengendalian internal, dan partisipasi masyarakat berpengaruh positif dan signifikan terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan desa. Namun, dari jawaban responden dapat diketahui bahwa masih terdapat kelemahan dalam hal mengelola prioritas penggunaan keuangan desa, terutama dana desa, kemudian dalam hal identifikasi dan analisis risiko, kegiatan pengendalian, pemantauan pengendalian, serta keterlibatan masyarakat desa yang belum optimal sehingga menyebabkan kesebelas desa masih merupakan desa berkembang.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Desa, Kejelasan Sasaran Anggaran, Sistem Pengendalian Internal, Partisipasi Masyarakat, Perangkat Desa, Desa Berkembang.
Subjects: Akuntansi > Auditing dan Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Editor 2 uajy
Date Deposited: 22 Sep 2023 16:25
Last Modified: 22 Sep 2023 16:25
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/29989

Actions (login required)

View Item View Item