Wicaksono, Mario Adi (2024) PENGARUH TERPAAN KONTEN OLAHRAGA DI INSTAGRAM @dr.tirta TERHADAP PERILAKU GAYA HIDUP SEHAT BEROLAHRAGA GENERASI Z. S1 thesis, UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA.
Text (Mario Adi Wicaksono)
200907274a.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Perilaku gaya hidup sehat merupakan kebiasaan sehari-hari yang dilakukan seseorang untuk menjaga kesehatan dirinya dan agar terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya. @dr.tirta adalah sebuah akun Instagram pribadi milik dr. Tirta Mandira Hudi yang banyak membuat konten mengenai edukasi olahraga untuk kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh terpaan dari konten olahraga di Instagram @dr.tirta terhadap perilaku gaya hidup sehat dengan rutin berolahraga pada generasi Z di masa sekarang. Teori yang digunakan adalah teori stimulus-organism-response (SOR) yang memiliki asumsi bahwa stimulus yang diterima dapat memengaruhi response, melalui penerimaan dari masing-masing organism. Tiga variabel digunakan dalam penelitian ini, yaitu variabel independent terpaan (X), variabel organism (Z), dan variabel perilaku gaya hidup sehat (Y). Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eskplanatif dengan teknik pengumpulan data kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel (X) dengan variabel (Y), jika dimediasi dengan variabel (Z). Hasil ini mendukung teori SOR dengan organism di dalamnya yang memiliki pengaruh besar terhadap response yang ditimbulkan. Dibuktikan dengan hasil signifikansi uji t variabel Z sebesar 0,008 < 0,050 menunjukkan H1 diterima dan H0 ditolak.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Terpaan Konten Instagram, Perilaku Gaya Hidup Sehat, Stimulus Organism Response |
Subjects: | Komunikasi > Kajian Media |
Divisions: | Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi |
Depositing User: | Editor 3 uajy |
Date Deposited: | 15 Aug 2024 16:09 |
Last Modified: | 15 Aug 2024 16:09 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/32190 |
Actions (login required)
View Item |