ANALISIS PEMELIHARAAN BANGUNAN GEDUNG RUMAH SAKIT UMUM DI KOTA DILI

Martins, Delio Dos Santos (2015) ANALISIS PEMELIHARAAN BANGUNAN GEDUNG RUMAH SAKIT UMUM DI KOTA DILI. S1 thesis, UAJY.

[img] Text (Halaman Judul)
TS013676.pdf

Download (309kB)
[img] Text (Bab I)
TS113676.pdf

Download (97kB)
[img] Text (Bab II)
TS213676.pdf

Download (130kB)
[img] Text (Bab III)
TS313676.pdf
Restricted to Registered users only

Download (125kB)
[img] Text (Bab IV)
TS413676.pdf
Restricted to Registered users only

Download (301kB)
[img] Text (Bab V)
TS513676.pdf

Download (122kB)

Abstract

Semakin berkembangnya sebuah Kota dengan disertai dengan bertambahnya jumlah penduduk, maka tentunya bertambah pula kebutuhan akan fasilitas pelayanan kesehatan yang ada di Kota itu. Fasilitas pelayanan kesehatan yang terdapat di berbagai Kota saat ini adalah rumah sakit umum, puskesmas, maupun dalam segi pelayanan kesehatan lainya. Rumah sakit umum sangat diperlukan oleh masyarakat, maka dari itu sangat perlu adanya kegiatan pemeliharaan, baik dari segi peralatan medis maupun bangunannya. Pemeliharaan bangunan ini dilakukan untuk menjaga, memperbaharui dan memperbiki semua komponen-komponen bangunan sesuai dengan standar yang telah ditentukan. Pemeliharaan bangunan adalah sangat penting dan perlu setelah bangunan tersebut selesai dibangun dan dipergunakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan pemeliharaan bangunan Gedung Rumah Sakit Umum di Kota Dili. Penelitian ini mengacu pada Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 24/PRT/M/2008 tentang Pedoman Pemeliharaan dan Perawatan Bangunan Gedung. Data penelitian didapatkan dengan cara menyebarkan kuesioner pada Gedung Rumah Sakit Umum di Kota Dili. Dari kuesioner-kuesioner yang telah disebarkan tersebut, penulis bermaksud mengetahui skor dari bagian pelaksanaan pemeliharaan dan penilaian dari pengguna gedung di setiap rumah sakit. Analisis data dilakukan dengan metode mean, standar deviasi, dan uji beda rata-rata (uji “t”) untuk mengetahui adakah perbedaan persepsi penilaian terhadap kegiatan pemeliharaan di setiap rumah sakit tersebut, juga untuk membandingkan pelaksanaan pemeliharaan antara Gedung Rumah Sakit Umum di Kota Dili dengan Gedung Rumah Sakit Umum kota Sorong serta Rumah Sakit Umum Swasta Yogyakarta. Berdasarkan hasil analisis mean, pelaksanaan pemeliharaan di rumah sakit umum di Kota Dili tergolong dalam kategori kurang baik. Begitu pula dengan penilaian dari pengguna gedung yang dengan penilaianya tegolong dalam kategori kurang baik. Namun, walaupun tergolong kurang baik, terdapat beberapa komponen pelaksanaan pemeliharaan yang berada di bawah standar Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 24/PRT/M/2008 tentang Pedoman Pemeliharaan dan Perawatan Bangunan Gedung.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pemeliharaan Bangunan, Pengguna Gedung, Rumah Sakit Umum Kota Dili
Subjects: Sipil > Manajemen Konstruksi
Sipil > Manajemen Konstruksi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 20 Nov 2015 08:11
Last Modified: 20 Nov 2015 08:11
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/8404

Actions (login required)

View Item View Item