Wiraningtyas, Maria Kirana (2012) Pengaruh Terpaan Pemberitaan Pawiwahan Ageng Kraton Ngayogyakarta Hadingingrat Terhadap Sikap Masyarakat Yogyakarta. S1 thesis, UAJY.
|
Text (Halaman Judul)
0KOM03404.pdf Download (781kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I)
1KOM03404.pdf Download (295kB) | Preview |
|
Text (Bab II)
2KOM03404.pdf Restricted to Registered users only Download (694kB) |
||
Text (Bab III)
3KOM03404.pdf Restricted to Registered users only Download (834kB) |
||
|
Text (Bab IV)
4KOM03404.pdf Download (8MB) | Preview |
Abstract
Pemberitaan mengenai Pawiwahan Ageng Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat telah mewarnai media surat kabar khusus Jogja sepanjang tahun 2011. Gegap gempita pelaksanaan Pawiwahan Ageng GKR Bendara dan KPH Yudanegara rupanya tidak hanya dirasakan oleh pihak keluarga Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat saja, namun juga masyarakat seantero Jogja. Tidak hanya dari dalam Jogja saja yang menyaksikan perhelatan agung ini, masyarakat dari luar pulau jawa pun juga ikut menyaksikan karena perhelatan ini jarang ada maka seluruh masyarakat memanfaatkan momen baik ini untuk menyaksikan peristiwa itu. Pemberitaan ini berkembang di berbagai macam media, baik media cetak maupun media elektronik. Informasi tersebut dapat menimbulkan daya tarik bagi masyarakat dan berujung pada perubahan sikap. Perubahan sikap tersebut dapat terjadi akibat adanya terpaan atau media exposure, di mana khalayak menerima informasi tersebut secara terus menerus. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teori efek media terbatas atau Limited effect. Teori ini mengungkapkan bahwa media hanya berpengaruh sedikit dalam mengubah pandangan dan perilaku audiens karena faktor psikologis dan sosial ikut berpengaruh dalam proses penerimaan pesan dari media massa. Penelitian ini menggunakan metode survey. Dimana instrumennya adalah kuesioner. Hasil analisis data yang diperoleh menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara terpaan pemberitaan Pawiwahan Ageng Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat di surat kabat terhadap sikap masyarakat Yogyakarta di Kecamatan Kraton, Kelurahan Panembahan. Besar pengaruh antara terpaan pemberitaan Pawiwahan Ageng Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat di surat kabat terhadap sikap masyarakat yaitu sebesar 0,378 atau 37,8% dan sisanya 62,2% dipengaruhi oleh faktor individu.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh Pemberitaan, Pawiwahan Ageng, Sikap Masyarakat |
Subjects: | Komunikasi > Jurnalisme |
Divisions: | Fakultas ISIP > Ilmu komunikasi |
Depositing User: | Editor UAJY |
Date Deposited: | 01 May 2013 11:04 |
Last Modified: | 01 May 2013 11:04 |
URI: | http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/1201 |
Actions (login required)
View Item |