EVALUASI KINERJA ANGKUTAN UMUM DI ATAMBUA, KABUPATEN BELU, NUSA TENGGARA TIMUR (Studi Kasus Jalur 1)

NAHAK, DENI PRIMUS (2017) EVALUASI KINERJA ANGKUTAN UMUM DI ATAMBUA, KABUPATEN BELU, NUSA TENGGARA TIMUR (Studi Kasus Jalur 1). S1 thesis, UAJY.

[img] Text (DENI PRIMUS NAHAK)
TS13682.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Sebagai ibukota Kabupaten, Atambua merupakan pusat pendidikan, pusat perkantoran dan pusat perdagangan. Kota Atambua memerlukan angkutan umum yang memadai dan efisien sehingga pergerakan orang, barang dan jasa dapat berjalan dengan lancar dan nyaman. Untuk itu perlu suatu kajian khusus terhadap kinerja angkutan umum kota Atambua khususnya pada jalur 1 di kota Atambua. Evaluasi kinerja menggunakan standar dari Direktur Jenderal Perhubungan Darat Tahun 2002 dan Peraturan Menteri Perhubungan R.I no.10 tahun 2012. Ada dua jenis pengumpulan data yakni data primer dan data sekunder. Data primer berupa jumlah penumpang naik turun dan waktu tiba kendaraan, sedangkan data sekunder meliputi peta rute angkutan, jumlah armada dan jarak tempuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah penumpang rata-rata sebesar 36.667 penumpang dengan load factor 35.519 % yang artinya masih di bawah standar pemerintah sebesar 70 %. Kecepatan rata-rata sebesar 23.317 km/jam, artinya masih di bawah standar yakni sebesar 25-30 km/jam. Headway diperoleh sebesar 4.707 menit, sedangkan Dinas Perhubungan mengeluarkan aturan bahwa nili headway harus 5-10 menit yang artinya masih di bawah standar. Waktu tempuh kendaraan sudah memenuhi standar yakni sebesar 1.372 jam. Jumlah armada yagn dibutuhkan setiap waktu sirkulasi adalah 6 kendaraan, sedangkan jumlah kendaraan yang beroperasi setiap waktu sirkulasi adalah 18 kendaraan, maka terjadi kelebihan kendaraan sebesar 12 kendaraan. Kelebihan kendaraan ini dapat dialihkan ke 4 jalur yang telah direncanakan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Belu yang belum beroperasi.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kinerja, angkutan, load factor
Subjects: Sipil > Transportasi
Sipil > Transportasi
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Editor UAJY
Date Deposited: 10 Jan 2018 12:30
Last Modified: 10 Jan 2018 12:30
URI: http://e-journal.uajy.ac.id/id/eprint/13447

Actions (login required)

View Item View Item